Liga Spanyol
Huesca lagi-lagi gagal menang setelah tak mampu jaga keunggulan
21 November 2020 05:44 WIB
Ilustrasi pertandingan pekan ke-10 Liga Spanyol antara Osasuna melawan Huesca yang berlangsung Sabtu (21/11/2020) dini hari WIB. (ANTARA/Gilang Galiartha)
Jakarta (ANTARA) - Huesca lagi-lagi gagal meraih kemenangan perdananya di Liga Spanyol musim ini setelah tak mampu menjaga keunggulan dan ditahan imbang tuan rumah Osasuna 1-1 dalam laga pekan ke-10 di Stadion El Sadar, Jumat waktu setempat (Sabtu WIB).
Huesca sebetulnya memiliki keunggulan sejak pertandingan baru berjalan lima menit ketika Sandro Ramirez memanfaatkan situasi bola mati untuk mencetak gol dari tengah kotak penalti menjebol gawang tuan rumah.
Namun, sejak itu Huesca lebih banyak diberondong oleh gelombang serangan Osasuna yang sepanjang laga memiliki 55 persen penguasaan bola.
Baca juga: LaLiga potong pengeluaran klub sebesar Rp10 triliun untuk 2020-21
Huesca sempat mendapat peluang jarang-jarang pada menit ke-66 untuk menggandakan keunggulan tetapi tembakan David Ferreiro masih bisa diamankan kiper Sergio Herrera.
Dua menit sesudah itu, pertahanan Huesca jebol ketika David Garcia menyambut umpan silang Jony Rodriguez dengan tandukan tajam untuk menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang dan membuat kedudukan imbang 1-1.
Osasuna bahkan hampir berbalik meraih kemenangan, tetapi tembakan Jon Moncayola mengarah tepat ke pelukan kiper Andres Fernandez dan peluang pemungkas dari Adrian Lopez masih melenceng dari sasaran.
Hasil imbang itu membuat Huesca sementara meninggalkan zona degradasi dan naik ke urutan ke-17 klasemen dengan koleksi tujuh poin, sedangkan Osasuna (11) di urutan ke-11, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Di pertandingan berikutnya, Huesca akan tampil lebih dulu pada Sabtu (28/11) masih memburu kemenangan perdananya kala menjamu Sevilla di El Alcoraz.
Osasuna baru main sehari berselang dengan menantang Barcelona di Camp Nou.
Baca juga: Messi kesal selalu dituding biang masalah di Barca
Baca juga: Pemain Atletico Lucas Torreira positif COVID-19
Susunan pemain:
Osasuna (4-4-2): Sergio Herrera; Facundo Roncaglia (Nacho Vidal), Unai Garcia, David Garcia, Juan Cruz (Jon Moncayola); Roberto Torres (Enric Gallego), Oier Sanjurjo, Inigo Perez, Jony Rodriguez (Kike Barja); Ante Budimir (Adrian Lopez), Ruben Garcia
Pelatih: Jagoba Arrasate
Huesca (4-4-2): Andres Fernandez; Pedro Lopez, Pablo Insua, Dimitrios Siovas, Javier Galan; David Ferreiro (Sergio Gomez), Mikel Rico (Juan Carlos), Pedro Mosquera, Borja Garcia; Rafa Mir (Kelechi Nwakali), Sandro Ramirez (Shinji Okazaki)
Pelatih: Michel
Baca juga: Bos Real isyaratkan Sergio Ramos bisa hengkang tahun depan
Baca juga: Luis Suarez bahas peluang Atletico Madrid raih gelar Liga Spanyol
Baca juga: Barcelona ingin pinjam Antonio Rudiger
Huesca sebetulnya memiliki keunggulan sejak pertandingan baru berjalan lima menit ketika Sandro Ramirez memanfaatkan situasi bola mati untuk mencetak gol dari tengah kotak penalti menjebol gawang tuan rumah.
Namun, sejak itu Huesca lebih banyak diberondong oleh gelombang serangan Osasuna yang sepanjang laga memiliki 55 persen penguasaan bola.
Baca juga: LaLiga potong pengeluaran klub sebesar Rp10 triliun untuk 2020-21
Huesca sempat mendapat peluang jarang-jarang pada menit ke-66 untuk menggandakan keunggulan tetapi tembakan David Ferreiro masih bisa diamankan kiper Sergio Herrera.
Dua menit sesudah itu, pertahanan Huesca jebol ketika David Garcia menyambut umpan silang Jony Rodriguez dengan tandukan tajam untuk menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang dan membuat kedudukan imbang 1-1.
Osasuna bahkan hampir berbalik meraih kemenangan, tetapi tembakan Jon Moncayola mengarah tepat ke pelukan kiper Andres Fernandez dan peluang pemungkas dari Adrian Lopez masih melenceng dari sasaran.
Hasil imbang itu membuat Huesca sementara meninggalkan zona degradasi dan naik ke urutan ke-17 klasemen dengan koleksi tujuh poin, sedangkan Osasuna (11) di urutan ke-11, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Di pertandingan berikutnya, Huesca akan tampil lebih dulu pada Sabtu (28/11) masih memburu kemenangan perdananya kala menjamu Sevilla di El Alcoraz.
Osasuna baru main sehari berselang dengan menantang Barcelona di Camp Nou.
Baca juga: Messi kesal selalu dituding biang masalah di Barca
Baca juga: Pemain Atletico Lucas Torreira positif COVID-19
Susunan pemain:
Osasuna (4-4-2): Sergio Herrera; Facundo Roncaglia (Nacho Vidal), Unai Garcia, David Garcia, Juan Cruz (Jon Moncayola); Roberto Torres (Enric Gallego), Oier Sanjurjo, Inigo Perez, Jony Rodriguez (Kike Barja); Ante Budimir (Adrian Lopez), Ruben Garcia
Pelatih: Jagoba Arrasate
Huesca (4-4-2): Andres Fernandez; Pedro Lopez, Pablo Insua, Dimitrios Siovas, Javier Galan; David Ferreiro (Sergio Gomez), Mikel Rico (Juan Carlos), Pedro Mosquera, Borja Garcia; Rafa Mir (Kelechi Nwakali), Sandro Ramirez (Shinji Okazaki)
Pelatih: Michel
Baca juga: Bos Real isyaratkan Sergio Ramos bisa hengkang tahun depan
Baca juga: Luis Suarez bahas peluang Atletico Madrid raih gelar Liga Spanyol
Baca juga: Barcelona ingin pinjam Antonio Rudiger
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2020
Tags: