Kabul (ANTARA News) - Seorang pejabat tinggi Afghanistan hari Senin mengumumkan penangkapan sembilan calon pembom bunuh diri yang dituduh merencanakan serangan terhadap "sasaran-sasaran strategis" di Kabul.
Orang-orang itu, yang berusia antara 16 dan 55 tahun, ditangkap selama operasi terkoordinasi yang mencakup penyerbuan terhadap sedikitnya satu madrasah di ibukota Afghanistan tersebut, kata seorang juru bicara badan intelijen Afghanistan.
"Mereka sedang merencanakan serangan terhadap sasaran-sasaran strategis, namun karena penyelidikan masih berlangsung, kami tidak bisa menjelaskan lebih lanjut," kata Sayed Ansari, juru bicara Direktorat Keamanan Nasional (NDS), kepada wartawan.(M014/A038)
Sembilan Calon Penyerang Bom Bunuh Diri Ditangkap di Kabul
19 April 2010 23:26 WIB
Calon penyerang bom bunuh diri/ilustrasi. (ANTARA/REUTERS/Mohsin Raza)
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010
Tags: