Birmingham, Inggris (ANTARA News/AFP) - Martin O`neill mengakui Aston Villa hampir dipastikan gagal meraih tempat Liga Champions setelah ditahan imbang 2-2 oleh Everton.

Tim asuhan O`Neill berhasil menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri bek Everton Phil Jagielka di saat-saat akhir pertandingan untuk menyelamatkan satu angka di Villa Park, Rabu.

Aston Villa kini bermain imbang enam kali dari tujuh pertandingan di kandang sendiri dan mereka terpaut tujuh angka dari Manchester City yang bercokol di posisi keempat, dengan masih menyisakan lima pertandingan.

Hasil tersebut juga tidak berarti banyak bagi Everton untuk maju ke babak kualifikasi Liga Eropa.

O`Neill mengatakan, "Barangkali satu angka tidak berarti bagi masing-masing tim untuk mencapai idamannya, Everton di sepak bola Eropa dan kami di kompetisi yang lebih tinggi.

"Sebelumnya saya berpikir pertandingan tersebut akan memberi kesempatan kepada kami (maju ke Liga Champions). Kami harus memenangi kelima pertandingan tersisa.

"Kini kami akan mengatakan bahwa mulai sekarang kami harus memenangi semua pertandingan tersisa. Ini bukan tidak mungkin, tetapi akan berat. Kami hanya akan memberikan apa yang kami dapat lakukan," katanya.

Bos Everton David Moyes masih berharap tim asuhannya akan lolos ke Liga Eropa, meskipun mereka ketinggalan empat angka dari Aston Villa dan masih mempunyai tabungan satu pertandingan.

Ia mengatakan, "Kami akan maju terus. Kami akan terus berusaha. Eropa penting dan kami akan terus berjuang untuk berusaha dan sampai ke sana.

"Bila Anda mempertimbangkan di mana kami berada bulan Oktober, para pemain telah melakukan tugasnya dengan sangat baik dan kami hanya kalah dua kali dari 20 pertandingan.

"Sedikit menyakitkan hati bahwa di tiga pertandingan terakhir kami bermain imbang dan kami mestinya bisa mendapatkan satu atau dua angka tambahan.

"Pada saat unggul 2-1, kami mendapatkan dua kesempatan emas untuk memenangi pertandingan tersebut, tetapi itu tidak terwujud.

Moyes merasa bahwa pemain penyerang Aston Villa John Carew telah berdiri "offside" sebelum umpan silang Ashley Young membuat Jagielka melakukan gol bunuh diri dengan membobol gawang Tim Howard. (S005/K004)