Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu menerima bantuan penanganan virus corona (COVID-19) dari berbagai pihak di Jakarta, Rabu.

Bantuan pertama berupa 2.000 masker dari Satgas Bencana BUMN DKI Jakarta yang diserahkan oleh perwakilan Satgas Dian Hapsari kepada Bupati Kepulauan Seribu Junaedi.

Baca juga: Warga diminta terapkan protokol kesehatan di Kepulauan Seribu

"Bantuan ini sifatnya tanggap darurat dan diharapkan dapat bermanfaat bagi warga Kepulauan Seribu,” kata Dian.

Bupati Kepulauan Seribu Junaedi mengapresiasi dukungan satgas bencana BUMN DKI Jakarta yang telah memberikan perhatian bagi masyarakat pulau serta diharapkan dapat berkelanjutan.

Junaedi berjanji akan segera membagikan bantuan itu kepada warga yang membutuhkan dalam rangka pencegahan COVID-19 sebagai bagian dari gerakan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan).

Baca juga: Bupati Kepulauan Seribu minta bidan ikut promosikan 3M dan PHBS

Bantuan berikutnya dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kepulauan Seribu yang diserahkan langsung kepada Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kepulauan Seribu Sujanto Budiroso.

“Bantuan ini sebagai bentuk dukungan untuk mencegah penyebaran COVID-19," kata Ketua PMI Kepulauan Seribu, Natsir Sabara.

Bantuan yang diserahkan berupa 70 unit alat semprot, 130 sabun anti septik, dan dua unit toren wastafel.

Baca juga: Polres Kepulauan Seribu bagikan masker ke kapal nelayan

Sementara itu Sujanto menyatakan bantuan ini segera didistribusikan ke setiap Kelurahan untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Perhatian PMI luar biasa, karena sebelumnya sudah melakukan penyemprotan di masjid, kapal, serta sarana dan prasarana di Kepulauan Seribu," kata Sujanto.