Jakarta (ANTARA) - Hoffenheim membuka perjalanan mereka di Grup L Liga Europa dengan kemenangan 2-0 atas Red Star Belgrad pada pertandingan yang dimainkan di Rhein-Neckar-Arena, Sinsheim, Kamis waktu setempat (Jumat dini hari WIB).

Gol Cristoph Baumgartner (64') membuka keunggulan Hoffenheim, sebelum Munas Dabbur (93') menggandakan keunggulan tuan rumah menjelang laga usai, demikian catatan laman resmi UEFA.

Klub Jerman Hoffenheim kini menduduki puncak klasemen Grup L dengan koleksi tiga poin, sedangkan Red Star terpuruk di dasar klasemen.

Baca juga: Feyenoord dan CSKA Moscow petik satu poin di Grup K Liga Europa
Baca juga: Tottenham gasak LASK Linz 3-0 di partai pembuka Liga Europa
Baca juga: Villarreal atasi Sivasspor dalam laga yang diwarnai hujan delapan gol


Kedua tim saling bergantian menyerang pada babak pertama. Red Star lebih berhati-hati saat menyerang, namun Hoffenheim yang lebih agresif juga tidak mampu memecah kebuntuan.

Gawang Red Star baru kemasukan setelah turun minum. Bek kanan Sebastian Rudy mengirimkan umpan silang dari sisi kanan, untuk disambut sepakan voli Baumgartner. 1-0 untuk Hoffenheim.

Menjelang peluit panjang berbunyi, kiper Red Star Milan Borjan harus kembali memungut bola dari gawangnya saat Dabbur sukses memanfaatkan bola operan pemain pengganti Diadie Samassekou.

Baca juga: AC Milan bawa pulang kemenangan 3-1 dari markas Celtic
Baca juga: Leicester tandai debut di Liga Europa dengan kemenangan telak
Baca juga: Napoli awali petualangan Liga Europa dengan kekalahan dari AZ Alkmaar


Di tempat lain, tim Republik Ceko Slovan Liberec memetik kemenangan tipis 1-0 atas tamunya Gent.

Gol semata wayang pada laga tersebut dilesakkan oleh Abdulla Yusuf Helal pada menit ke-29, yang bertahan sampai laga usai.

Hasil itu menempatkan Slovan Liberec ke posisi kedua, dengan koleksi tiga poin namun kalah selisih gol dari Hoffenheim. Sedangkan Gent tertahan di posisi ketiga dengan nol poin.

Baca juga: PSV Eindhoven dipermalukan Granada di kandang sendiri
Baca juga: Benfica dan Rangers petik tiga poin di Grup D Liga Europa
Baca juga: Leverkusen memulai perjalanan Eropa dengan kemenangan 6-2 atas Nice
Baca juga: Arsenal bangkit untuk awali Liga Europa dengan kemenangan atas Rapid