Jakarta (ANTARA News) - SD Negeri Menteng 01, Jakarta Pusat, siap menyambut kedatangan "alumnusnya" Presiden Amerika Serikat Barack Obama, demikian Kepala Sekolah SDN Menteng 01, Hasimah M.Pd kepada ANTARA News di Jakarta, hari ini.
"Walaupun belum ada agenda pasti tentang kedatangan Obama ke sekolah. Ya, kami sangat berharap semoga datang," katanya.
Hasimah mengungkapkan, paduan suara yang dibawakan gabungan murid kelas tiga sampai lima, tari-tarian dan kesenian betawi Gambang Kromo siap menyambut kedatangan Obama.
"Paduan suara akan menyanyikan lagu berjudul 'Barrack Obama', lagu favorit Obama 'What's Going On' karya Marvin Gaye dan lagu wajib 'Syukur," kata sang kepala sekolah.
Selain itu, murid-murdi kelas empat dan lima lainnya dari SD itu akan pula menarikan tarian betawi "Lenggang Nyai" dan menyerahkan kenang-kenangan kepada Obama.
"Kami kecewa jika Obama tidak berkunjung karena anak-anak sudah berlatih keras untuk menyambut kedatangannya," kata Hasimah.
Dia menuturkan, kedatangan Obama akan menjadi pelajaran berharga bagi semua siswa sekolah itu.
"Saya selaku guru dan kepala sekolah tidak pernah bosan mengingatkan anak-anak agar tetap semangat belajar, berjuang menyesuaikan diri dengan adat istiadat dan lingkungan sekitar seperti dilakukan Obama," sambungnya.
Hasimah mengharapkan kedatangan Obama membuat hubungan pemerintah Amerika dengan Indonesia bertambah harmonis, setidaknya membuat sekolahnya berkesempatan membina hubungan langsung dengan AS.
"Saya berharap anak-anak bisa diberi 'home stay' (izin tinggal) di AS untuk belajar di sana," kata Hasimah menutup wawancara. (*)
reporter: adam rizal
editor : jafar sidik
Obama Ditunggu di SD Menteng 01
17 Maret 2010 15:14 WIB
Murid-murid SD Negeri Menteng 01, Jakarta Pusat, berlatih menari dalam rangka menyambut kedatangan Presiden AS Barack Obama ke Indonesia pada 23-25 Maret 2010. (antara/adam)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010
Tags: