Astana (ANTARA News) - Presiden Kazahkstan, Nursultan Nazarbayev, Sabtu, memperingatkan semua pejabat senior negara itu mengenai tidak perlunya acara ulang tahun kepala negara yang ke-70 dirayakan dengan megah.
"Tidak ada upacara formal mengenai ulang tahun ke-70 presiden, tidak ada acara di seantero negara. Ini adalah suatu perintah. Ingat itu," kata Presiden Nazarbayev, dalam pertemuan dengan para pemimpin regional dan pejabat Astana dan Almaty seperti dikutip Itar Tass, Sabtu.
Pertemuan kepala negara dan para pejabat tinggi tersebut untuk membahas kemajuan mengenai penerapan program percepatan industri Kazakhstan dan inovasi pembangunan hingga tahun 2014.
"Bagi siapa saja yang ingin merayakan secara khusus ulang tahun saya ke-70, maka ia akan menanggung akibatnya," kata Presiden Nurlsultan Nazarbayef dan menegaskan, "tidak ada hadiah untuk ulang tahun saya."
Presiden juga menambahkan bahwa ulang tahunnya merupakan hari biasa saja, tidak ada perbedaan dengan hari lainnya.
Usia Nazarbayev akan menginjak 70 tahun pada 6 Juli 2010. Kazakhstan merayakan hari tersebut sebagai hari ibu kota Astana. Hari itu adalah hari libur resmi.(*)
Presiden Kazahstan Ingin Perayaan HUT-nya Tidak Megah
13 Maret 2010 21:39 WIB
Kazahkstan (ANTARA/Grafis/Ardika)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010
Tags: