Berlin (ANTARA News) - Sekjen Organisasi Pariwisata Dunia (World Tourist Organization-WTO ) Persatuan Bangsa Bangsa (PBB) Taleb Ibrahim memuji keberhasilan Indonesia dalam memajukan sektor pariwisata.
Pujian itu disampaikan Sekjen WTO usai mengadakan pertemuan dengan Menteri Pariwisata Indonesia Jero Wacik didampingi Dubes RI untuk Jerman Eddy Widodo di pavilion Indonesia dalam pameran pariwisata terbesar di dunia Messe Berlin, Kamis sore.
Taleb Ibrahim mengatakan, hubungan Indonesia dan WTO sangat dekat sekali selain itu ia juga kagum akan kesuksesan yang diraih Indonesia dalam dunia kepariwisataan.
Menurut Taleb Ibrahim, ia selalu menyampaikan dalam berbagai forum kesuksesan yang dicapai Indonesia selama ini yang dapat dijadikan contoh oleh negara lainnya.
Seperti halnya keberhasilan Indonesia dalam G20. Taleb Ibrahim juga memuji keberhasilan Indonesia masuk dalam G20.
Diakuinya posisi Indonesia di G20 merupakan posisi yang sangat strategis karena tidak semua negara yang bisa masuk dalam G20, karena itu merupakan suatu kehormatan bagi Indonesia.
Dalam kesempatan itu Taleb Ibrahim dan Jero Wacik juga membahas tidak perlunya dibentuk lagi suatu lembaga kepariwisataan di G20 atau T20 , melainkan lebih baik membuat komunikasi yang informal antara menteri menteri pariwisata dalam G20.
Jero Wacik berharap tahun ini paling tidak ada satu atau dua orang Indonesia yang menduduki jabatan di WTO yang berkedudukan di Madrid.
Hal ini tentunya selain akan mengangkat nama Indonesia di dunia internasional juga melatih orang Indonesia bekerja di lembaga dunia. Hal ini akan dapat menunjukkan kemampuan Indonesia dalam percaturan dunia, ujarnya.
Taleb Ibrahim juga berjanji akan menempatkan orang Indonesia duduk dalam kepengurusan organisasi kepariwisataan PBB tersebut, terutama dalam bidang konferensi atau bidang penyelenggaraan konferensi.(H-ZG/A024)
WTO Puji Keberhasilan Pariwisata Indonesia
12 Maret 2010 10:04 WIB
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010
Tags: