Baca juga: Di kawasan perbatasan RI-Malaysia, BLT Dana Desa sudah diserahkan
Baca juga: BNPB : Kapuas Hulu status tanggap darurat bencana banjir
Ia mengatakan bantuan tersebut merupakan hasil sumbangan dari sejumlah donatur, salah satunya dari Kitabisa.com, yang kemudian terkumpul dan disalurkan kepada warga terdampak banjir.
"Bantuan itu kami serahkan langsung kepada warga dengan harapan aksi kemanusiaan ini dapat meringankan beban masyarakat yang menjadi korban banjir akibat luapan Danau Sentarum," kata Ryan.
Sementara itu, Kepala Bea Cukai Nanga Badau Wijang Abdillah menyampaikan bahwa di tengah pandemi ini semua pihak harus selalu semangat menyebar kebaikan kepada yang membutuhkan.
"Semoga bantuan sembako bisa bermanfaat dan menambah semangat warga dalam menghadapi musibah banjir, apalagi di tengah pandemic COVID-19," ucap Wijang.
Baca juga: Gandeng TRC-Pramuka, BNI Putussibau salurkan bantuan korban banjir
Ia juga berterima kasih atas bantuan dari sejumlah pihak, baik bantuan langsung donasi maupun doa untuk masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Batang Lupar.
Baca juga: Pemprov Kalbar bantu 15 ton beras untuk korban banjir Kapuas Hulu
Baca juga: Banjir besar lumpuhkan Kapuas Hulu