Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 99 sekuriti Apartemen Mediterania 2 Tanjung Duren, Jakarta Barat, dilantik menjadi petugas protokol kesehatan Covid-19, oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman, Kamis pagi.

"Mereka punya mandat agar menyadarkan dan menegur warga yang tidak memakai masker, serta berkerumun. Kami harap masyarakat sadar dan disiplin mematuhi protokol kesehatan," kata Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Nana Sudjana saat melanntik mereka di Jakarta.

Menurut Kapolda, hal tersebut karena apartemen merupakan wilayah berbasis komunitas yakni 2.800 keluarga menggunakan fasilitas apartemen bersama-sama seperti lif untuk keluar masuk.

Selain itu, Kapolda Nana mengatakan terjadi peningkatan penularan COVID-19 pada masyarakat di Provinsi DKI Jakarta, sehingga menempati urutan pertama.

Bersamaan dengan itu, Kapolda Nana juga meluncurkan program ABC atau Apartemen Bebas Covid-19, di Apartemen Mediterania 2 Tanjung Duren, Grogol Petamburan.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana bersama dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman meluncurkan program ABC atau Apartemen Bebas Covid-19, di Apartemen Mediterania 2 Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta, Kamis (1/10/2020). (ANTARA/Devi Nindy)


Apartemen tersebut dinilai telah menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan ketat, menyediakan perangkat mencuci tangan, pengukur suhu tubuh dan warganya menggunakan masker.

Sementara, Manajer Apartemen Mediteriania 2, Gobel menerangkan pihaknya sudah melakukan sosialisasi tentang ketersediaan fasilitas apartemen dan memberikan edukasi kepada penghuni atau pemilik apartemen pentingnya protokol kesehatan di masa pandemi.

"Untuk penghuni yang masuk apartemen akan diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu, kemudian masuk area lobi dan lift menggunakan tombol 'touchless' (tanpa sentuhan) lanjut menuju unit apartemen," terang Gobel.

Ia menjelaskan, selain itu juga, setiap paket kiriman barang yang masuk ke apartemen akan disterilisasi oleh petugas di lobi depan dan dimasukkan ke kotak Popbox untuk diambil oleh pemiliknya.

Baca juga: Polda Metro: Jumlah korban kecelakaan naik 40 persen saat PSBB Jakarta
Baca juga: Kantor Wali Kota Jakpus tak tutup meski ada yang positif COVID-19