Gorontalo (ANTARA News) - Warga di sebagian wilayah Kabupaten Bone Bolango, mengeluhkan lamanya waktu pemadaman listrik pada Rabu yang menganggu aktivitas mereka sehari-hari.

Tidak seperti biasanya, pemadaman listrik kali ini bahkan terjadi selama hampir 18 jam, mulai pukul 21.00 hingga pukul 13.20 Wita.

Agustina, salah seorang ibu rumah tangga di Kelurahan Oluhuta, Kabila mengatakan, pemadaman yang cukup panjang itu mengakibatkan pekerjaan rumah tangganya terbengkalai.

"Baru kali ini, terjadi pemadaman listrik yang lama sekali," kata dia.

Hal serupa dikatakan oleh Romi, salah seorang pemilik usaha jasa fotokopi dan cuci cetak foto digital di Desa Toto, Bonbol.

Akibat pemadaman berkepanjangan itu, usaha yang dijalankan Romi, praktis lumpuh total.

"Hari ini, karyawan terpaksa diliburkan, apa boleh buat," kata dia pasrah.

Dirinya menaksir, kerugian materiil yang diakibatkan oleh pemadaman listrik yang cukup lama itu, sekitar satu juta rupiah.

Pemadaman listrik di Gorontalo, selama ini nyaris menjadi bagian dari kehidupan masyarakat setempat, dalam seminggu, pemadaman listrik , baik yang terjadwal maupun insidental, terjadi sedikitnya enam kali.

Pihak PLN sendiri, hingga berita ini diturunkan, belum memberikan keterangan resmi terkait pemadaman listrik di sebagian wilayah kabupaten Bonbol yang cukup lama itu.(SHS/K004)