Jakarta (ANTARA) - Leicester pada Minggu mengumumkan mereka mencapai kesepakatan dengan AS Roma untuk peminjaman Cengiz Under selama semusim ke depan.

Under jadi rekrutan kedua Leicester di bursa transfer 2020/2021, setelah sebelumnya mereka membeli bek sayap Timothy Castagne dari Atalanta.

"Saya tak sabar untuk mulai berlatih di Leicester. Saya selalu ingin bermain di Inggris dan ini kesempatan besar tampil di Liga Premier," kata Under dikutip dari laman resmi Leicester.

"Saya akan berusaha membantu rekan setim baik di dalam maupun di luar lapangan dan saya percaya bisa terus meningkatkan penampilan setiap hari. Saya percaya saya cukup cepat dan bisa menciptakan banyak peluang untuk rekan-rekan setim," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Leicester boyong Timothy Castagne dari Atalanta

Pemain yang banyak dioperasikan sebagai sayap itu akan bertemu dengan wajah familiar di Leicester, yakni Caglar Soyuncu, mengingat keduanya sama-sama membela tim nasional Tukri sejak kelompok usia U-18.

Terlebih lagi baik Under maupun Soyuncu merupakan produk binaan Akademi Altinordu, sebuah klub yang bermarkas di Izmir sebuah kota di tepian barat Turki.
"Saya merasa sangat senang sebab sahabat baik saya juga bermain untuk Leicester City," ungkap Under.

"Saya senang bisa bermain bersama Caglar dan karena dia di sini saya kerap menyimak pertandingan Leicester," pungkasnya.

Setelah menjalani debut senior di Altinordu, Under diboyong tim kaya baru Turki Istanbul Basaksehir pada 2016 sebelum hijrah ke AS Roma setahun berselang.

Selama tiga musim terakhir, Under turun 88 kali dan kontribusi 17 gol untuk Roma di semua kompetisi.

Baca juga: Tiga gol Leicester sambut kembalinya West Brom ke Liga Premier
Baca juga: Everton puncaki klasemen menjelang "big match" Chelsea vs Liverpool