Jakarta (ANTARA) - Sejumlah nama besar mulai dari band ONE OK ROCK, RADWIMPS, hingga musisi internasional seperti Ed Sheeran, Radiohead, dan Sia akan tampil hari ini di gelaran Fuji Rock Festival 2020 yang akan disiarkan secara gratis di kanal YouTube Fuji Rock, Sabtu (22/8) mulai 16.00 WIB.

Selama tiga malam mulai tanggal 21 Agustus, penyelenggara akan melakukan streaming video di YouTube sebelum pertunjukan Fuji Rock Festival. Durasi penayangan sekira 3-5 jam akan dialirkan setiap malam.

Acara yang berlangsung di Resor Ski Naeba, Prefektur Niigata, Jepang itu sebelumnya juga sudah melakukan siaran pada Jumat (21/8) pukul 18.00 WIB.

Hari pertama, Fuji Rock '20 menampilkan band-band rock dari luar negeri, termasuk Foo Fighters, The Stone Roses, dan Lumineers, bersama dengan artis domestik, seperti artis wanita yang sangat populer Superfly, Cornelius, dan band garage THEE MICHELLE GUN ELEPHANT.

Gelaran hari kedua yang jatuh sore ini akan menjadi set terpanjang, dengan sekitar lima jam hiburan tanpa henti.

Artis unggulan termasuk band Jepang populer ONE OK ROCK dan RADWIMPS, hingga grup folk-rock, Never Young Beach. Adapun tamu internasional termasuk Radiohrad, Sia, Ed Sheeran, Martin Garrix, Primal Scream, Rye & Khruangbin, dan Mac DeMarco.

Lebih lanjut, hari ketiga akan menampilkan artis Jepang terkenal seperti EGO-WRAPPIN 'dan Yellow Magic Orchestra, dengan artis internasional, termasuk CHVRCHES, James Blake, The XX, The Cure, Red Hot Chili Peppers, Coldplay, dan Oasis.

Ada banyak pembicaraan tentang hari ketiga karena akan mencakup segmen live dengan band J-rock SamboMaster, mulai sekitar pukul 18.40 WIB. Kebetulan, band ini berhasil menjadi bintang dari Rookie A Go-Go hingga Green Stage di Fuji Rock.

Penampilan mereka akan mencakup lagu yang belum pernah diputar sebelumnya berjudul "Fuji Rock Is Not Dead."

Nanti pada tanggal 23 Agustus, salah satu headliner tahun ini, Denki Groove, juga akan menayangkan rilis baru dari lagu video musik mereka yang berjudul "Set You Free".

Dikutip dari situs resminya, inisiatif Fuji Rock 2020 bukan hanya untuk kesenangan menikmati musik, namun penonton juga dapat memberikan donasi menggunakan fungsi Superchat YouTube selama live-streaming.

Hasil dari program ini akan disumbangkan ke Music Cross Aid dan Medecins sans Frontieres, bagi musisi, pekerja kreatif, dan mereka yang terdampak besar karena pandemi COVID-19.

Yang unik, bagi penonton live-streaming di Jepang bisa memesan makanan dari kios-kios yang tersedia di tautan Fuji Rock 2020, sehingga bisa merasakan berada di festival sambil memakan cemilan musim panas yang khas.


Baca juga: Gitaris ONE OK ROCK positif COVID-19

Baca juga: Takeru Satoh hingga Taka "One OK Rock" hadiri pemakaman Haruma Miura

Baca juga: RADWIMPS akan lakukan tur dunia perdana