Jakarta (ANTARA News) - Digulingkan Fulham di Craven Cottage dengan skor 0-3, Manchester United semakin sulit menyaingi pemuncak klasemen Liga Premier, Chelsea, yang kini terpaut tiga poin, padahal Chelsea berpeluang memperlebar jarak menjadi enam poin jika esok menang melawan West Ham United.

Thomas Kuszczak sudah harus memungut bola dari dalam gawang ketika pertandingan baru berjalan 22 menit, setelah tendangan kaki kanan Danny Murphy yang keras dari luar kotak penalti tak bisa dibendung kiper Manchester United itu.

Sampai babak pertama berakhir, kedudukan bertahan 1-0 untuk Fulham, namun memasuki babak kedua, Fulham justru semakin ganas merobek gawang MU.

Kendati MU mendominasi permainan, tim ini kembali diteror ketika pertandingan baru berjalan satu menit manakala Bobby Zamora berhasil meneruskan tandukan Clint Dempsey. 2-0 untuk Fulham!

Di menit 75, Damien Duff memperkecil harapan para pemain MU untuk mengejar ketertinggalannya. Diaransemen oleh Bobby Zamora, Duff berhasil mempermalukan pasukan Sir Alex Ferguson lewat tendangan kaki kirinya yang menyasar sudut kiri gawang MU. 3-0!

Meskipun lebih banyak melancarkan tendangan ke arah gawang lawan, Wayne Rooney cs tidak berhasil membalas satu pun gol ke gawang pasukan asuhan Roy Hodgson ini. Dan pertandingan pun berakhir dengan skor 3-0.

Sementara itu di City of Manchester Stadium, tuan rumah Manchester City harus berjibaku terlebih dahulu sebelum akhirnya menaklukan tamunya Sunderland dengan skor 4-3.

The City langsung membobol gawang Sunderland dua kali dalam kurun delapan menit ketika pertandingan baru berjalan 13 menit, lewat Roque Santa Cruz dan tendangan penalti Carlos Tevez.

Namun, dengan penuh wira Sunderland bangkit dari keterkejutannya untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2, lewat John Mensah dan Jordan Henderson.

Banjir gol tidak berhenti di kaki Henderson, karena 11 menit kemudian pada menit 35 Craig Bellamy berhasil menegakkan kembali supremasi City atas Sunderland menjadi 3-2.

Di babak kedua, pertandingan semakin seru manakala kedua kesebelasan berlomba saling mengoyak. Pada babak kedua ini, Kenwyne Jones menjadi orang pertama yang mencetak gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3.

Tujuh menit kemudian, untuk kedua kalinya Roque Santa Cruz mencetak gol guna mengungguli kembali Sunderland menjadi 4-3. Pertandingan seru dan paling produktif di pekan ini akhirnya ditutup dengan skor tetap 4-3 untuk Manchester City.

Kemenangan ini membuat City berhasil melompati Liverpool dan Birmingham di peringkat enam klasemen liga.

Di Ewood Park, tuan rumah Blackburn Rovers dipecundangi 0-2 oleh tamunya Tottenham Hotspur yang sedang berlomba dengan Aston Villa dan Manchester City untuk masuk zona Liga Champions.

Dua gol Tottenham semuanya tercipta dari Peter Crouch di menit 45 babak pertama dan menit 90. Gol-gol Crouch ini mengantarkan Tottenham ke urutan empat menggeser Arsenal yang sedang bertanding melawan West Ham United.

Aston Villa sendiri, meski sempat ditahan 0-0 di babak pertama oleh Stoke City, akhirnya berhasil membungkam Stoke dengan skor 1-0 lewat sundulan striker jangkung John Carew di menit 61. Villa kini bertengger di urutan tiga klasemen Liga Premier.

Hasil lengkap pertandingan Liga Premier, Sabtu.

Portsmouth vs Liverpool 2-0
Aston Villa vs Stoke City 1-0
Blackburn vs Tottenham 0-2
Fulham vs Manchester United 3-0
Manchester City vs Sunderland 4-3

Klasemen sementara sampai Sabtu.

1 Chelsea 17 40
2 Man Utd 18 37
3 Aston Villa 18 35
4 Tottenham 18 33
5 Arsenal 16 32
6 Man City 17 29
7 Birmingham 17 27
8 Liverpool 18 27
9 Fulham 17 26
10 Sunderland 18 21
11 Stoke City 17 21
12 Blackburn 18 19
13 Burnley 17 19
14 Wigan Athletic 17 18
15 Everton 16 17
16 Hull City 17 17
17 Bolton 16 16
18 Wolves 17 16
19 West Ham Utd 17 14
20 Portsmouth 18 14

Jadwal pertandingan Minggu.
Wolves vs Burnley 20.30 WIB
Everton vs Birmingham 22.00 WIB
West Ham Utd vs Chelsea 23.00 WIB
(*)

Jafar Sidik/Laman ESPN dan Premier League