Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di 52 tempat penampungan menjelang Idul Adha 1441 Hijriah.

"Pemeriksaan sudah dilakukan sejak Jumat (10/7)," kata Kasudin KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto di Jakarta, Kamis.

Pemeriksaan itu dilakukan secara bertahap untuk mengetahui kesehatan hewan kurban sebelum didistribusikan kepada masyarakat.

Sebanyak 5.023 hewan kurban se-Jakarta Utara sudah melalui proses pemeriksaan kesehatan hewan.

Baca juga: 11 masjid di Koja dibersihkan untuk Shalat Idul Adha
Baca juga: Masjid Raya JIC Koja tidak selenggarakan Shalat Idul Fitri


Hewan kurban itu terdiri dari 315 ekor domba, 2.995 kambing, 16 kerbau dan sapi sebanyak 1.657 ekor yang tersebar di enam kecamatan.

Dari hasil pemeriksaan sebanyak 59 ekor hewan yang tidak memenuhi persyaratan hewan kurban. Hewan kurban itu ditemukan dalam kondisi sakit, cacat dan dan belum cukup umur.

Untuk hewan yang sakit lantaran kondisinya lemas, kurang nafsu makan, lecet, sakit mata dan diare, dilakukan pengobatan hingga sehat sebelum dijual.