Gugus Tugas Karawang: Kasus positif COVID-19 bertambah enam orang
24 Juli 2020 21:48 WIB
Ilustrasi - Petugas memeriksa suhu tubuh balita di Perumahan Bintang Alam, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2020). Pemeriksaan kondisi suhu tubuh bagi warga maupun tamu di perumahan tersebut untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus corona atau COVID-19. ANTARA FOTO/M Ibnu Chazar/hp/aa.
Karawang (ANTARA) - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyampaikan terjadi penambahan enam kasus terkonfirmasi positif COVID-19.
"Enam orang ini berasal dari satu klaster dari kelompok masyarakat di Kecamatan Telukjambe Timur," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Fitra Hergyana di Karawang, Sabtu.
Baca juga: Empat warga Karawang positif COVID-19 sepulang dari Timur Tengah
Keenam orang yang positif virus corona ini berada dalam satu komplek yang sama di wilayah Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang.
Dengan penambahan enam orang itu maka saat ini jumlah orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 25 orang.
Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Karawang bertambah tiga orang
Menurut dia, keenam pasien tersebut diketahui positif hasil dari pelacakan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Karawang.
Untuk jumlah total orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 saat ini mencapai 70 orang. Terdiri atas 45 orang yang sembuh dan 25 orang dalam observasi.
Baca juga: Gugus Tugas Karawang: Tujuh orang positif COVID-19 sembuh
Pasien dalam pengawasan tercatat 571 orang yang terdiri atas 528 orang selesai pengawasan dan ada 43 orang yang meninggal dunia.
Sedangkan pasien dalam lemantauan yang masih dalam pemantauan ada 13 orang.
Baca juga: Gugus Tugas Karawang temukan penularan COVID-19 di komunitas senam
"Enam orang ini berasal dari satu klaster dari kelompok masyarakat di Kecamatan Telukjambe Timur," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Fitra Hergyana di Karawang, Sabtu.
Baca juga: Empat warga Karawang positif COVID-19 sepulang dari Timur Tengah
Keenam orang yang positif virus corona ini berada dalam satu komplek yang sama di wilayah Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang.
Dengan penambahan enam orang itu maka saat ini jumlah orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 25 orang.
Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Karawang bertambah tiga orang
Menurut dia, keenam pasien tersebut diketahui positif hasil dari pelacakan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Karawang.
Untuk jumlah total orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 saat ini mencapai 70 orang. Terdiri atas 45 orang yang sembuh dan 25 orang dalam observasi.
Baca juga: Gugus Tugas Karawang: Tujuh orang positif COVID-19 sembuh
Pasien dalam pengawasan tercatat 571 orang yang terdiri atas 528 orang selesai pengawasan dan ada 43 orang yang meninggal dunia.
Sedangkan pasien dalam lemantauan yang masih dalam pemantauan ada 13 orang.
Baca juga: Gugus Tugas Karawang temukan penularan COVID-19 di komunitas senam
Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2020
Tags: