"ASN di Kapuas Hulu totalnya kurang lebih 5.000 orang, untuk itu alokasi anggaran untuk gaji ke-13 masih menunggu regulasi," kata Mohd Zaini, dihubungi, di Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Kamis.
Baca juga: Sri Mulyani bayarkan gaji ke-13 ASN, TNI, dan Polri pada Agustus 2020
Baca juga: Gaji ke-13 PNS, Sri Mulyani : Nanti kita lihat
Sementara itu, salah seorang ASN di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu yang tidak mau disebutkan namanya berharap gaji ke-13 segera dibayarkan oleh pemerintah.
"Saat ini anak masuk sekolah perlu biaya, juga untuk persiapan pembelajarannya, semoga saja gaji ke-13 cepat kami terima," kata dia.*