Jambi (ANTARA) - Jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) bertambah empat orang, yang berasal dari tracking yang dilakukan perusahaan PetroCina Jabung di Kecamatan Betara Kabupaten Tanjabbar.

Penambahan empat pasien positif baru dibenarkan oleh juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Tanjabbar Taharuddin Tahir yang dikonfirmasi media, Sabtu (18/7) terkait penambahan kasus warga yang terinfeksi corona di daerah itu.

Ia menyebutkan penambahan empat pasien terkonfirmasi positif asal Kabupaten Tanjabbar itu seperti yang disampaikan juru bicara Gugus Tugas COVID-19 Provinsi Jambi.

Baca juga: PDP Tanjabbar jadi pasien wanita pertama positif COVID-16 di Jambi
Baca juga: Sembilan pasien COVID-19 di Jambi sembuh


Taharuddin yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tanjabbar itu menerangkan keempat orang itu hasil pelacakan dari pihak PetroChina di Kecamatan Betara dan sudah ditangani oleh perusahaan itu.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Tanjabbar ikut melakukan pemantauan.

Sementara itu salah seorang staf Comdev PT PetroChina International Jabung ketika dikonfirmasi menyebutkan pihaknya akan menyampaikan keterangan resmi.

"Kami akan sampaikan rilis besok," tulisnya dalam pesan singkat.

Baca juga: Wajib terapkan protokol COVID-19, pernikahan sudah diizinkan di Jambi
Baca juga: Ada satu pasien positif, 122 nakes di Batanghari-Jambi dites cepat
Baca juga: Jambi sudah bisa lakukan uji swab COVID-19 secara mandiri