Medan (ANTARA) - Jumlah pasien positif COVID-19 di Sumatera Utara (Sumut) bertambah 97 orang menjadi 2.693 orang pada posisi 16 Juli 2020.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah, di Medan, Kamis, mengatakan ada penambahan 97 pasien positif per 16 Juli dari sebanyak 2.596 orang di tanggal 15 Juli.

"Penambahan terbanyak tetap dari Kota Medan. Pasien positif yang bertambah itu dirawat di beberapa rumah sakit, " katanya lagi.
Baca juga: Kejati minta keterangan lima OPD Pemkot Medan kasus dana COVID-19


GTPP COVID-19 Sumut mencatat, di Kota Medan ada 1.692 orang positif COVID-19 dari 2.693 orang total pasien positif di Sumut.

Selain pasien positif, pasien dalam pengawasan (PDP) dan meninggal dunia juga bertambah pada 16 Juli 2020.

PDP di Sumut bertambah tujuh orang menjadi 313 orang, dan meninggal juga bertambah lima orang menjadi 136 orang.

"Pemprov Sumut tidak jemu-jemu mengingatkan agar masyarakat menjalankan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker agar pasien COVID-19 tidak terus bertambah," kata Aris yang juga Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut itu.

Sepanjang vaksin belum ditemukan, kata Aris pula, COBID-19 akan tetap ada di tengah masyarakat.
Baca juga: Pasien sembuh COVID-19 di Sumut bertambah 29 orang