Bengkulu (ANTARA News) - Sebanyak 33 calon haji (calhaj) Provinsi Bengkulu dititipkan di kelompok terbang (kloter) tujuh karena tidak terangkut oleh lima kloter yang disediakan untuk provinsi tersebut.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji Zakat dan Wakaf Kanwil Depag Provinsi Bengkulu Zahdi Taher di Bengkulu, Selasa, mengatakan dari 1.633 calhaj Provinsi Bengkulu diberangkatkan melalui Bandara Internasional Minangkabau (BIM) embarkasi Padang dengan lima kloter (kloter 2,3,4,5 dan 6).
Tetapi karena masih bersisa 33 orang, mereka kemudian dititipkan ke kloter tujuh Sumatra Barat. 33 calhaj yang dititipkan tersebut berasal dari tujuh kabupaten/kota.
Mereka meliputi calhaj Kota Bengkulu 10 orang, Kabupaten Bengkulu Utara enam orang, Kabupaten Rejang Lebong tujuh orang, Kabupaten Mukomuko satu orang, Kabupaten Kabupaten Kaur tiga orang, Kabupaten Kepahiang tiga orang, Kabupaten Lebong dua orang dan mutasi satu orang.
Dari 33 calhaj yang dititipkan di kloter tujuh sudah masuk asrama haji embarkasi Padang pada Selasa (3/11) dan akan diberangkatkan Rabu (4/11) menuju Jeddah, Arab Saudi bersama calhaj Sumbar dengan jumlah total 325 calon haji.
Calhaj yang berangkat melalui embarkasi Padang terdiri atas 23 kloter dengan urutan calhaj Sumatra Barat kloter 1, Bengkulu kloter 2,3,4,5 dan 6, calhaj Sumatra Barat kloter 7,8,9 dan 10, dan calhaj Jambi kloter 11,12,13 dan 14.
Kemudian jemaah Sumatra Barat mulai dari kloter 15,16,17,18,19,20,21,22 dan 23.
Jumlah bandara embarkasi di Tanah Air saat ini, kata Zahdi Taher, sebanyak 11 buah yaitu embarkasi Padang dilayani pesawat jenis airbus A330 dengan kapasitas 325 calhaj per kloter.
Embarkasi Aceh dengan pesawat jenis airbus A330 kapasitas 325 orang, embarkasi Medan pesawat Boeing 747-400 kapasitas 455 dan embarkasi Batam pesawat B747-300 kapasitas 450 orang.
Embarkasi Palembang pesawat jenis Airbus A330 kapasitas seat 325 orang, embarkasi Jakarta (GA) pesawat B747-400 kapasitas 455 orang, embarkasi Jakarta (SV) pesawat 747-300 kapasitas 450 orang, embarkasi Solo pesawat B777/A330 kapasitas 380 orang.
Embarkasi Surabaya (GA) pesawat B747-400 kapasitas 455 orang, embarkasi Surabaya (SV) pesawat B747-300 kapasitas 450 orang, embarkasi Banjarmasin pesawat B767-300 kapasitas 325 orang, embarkasi Balikpapan pesawat A330/B767-300 kapasitas 325 orang dan embarkasi Makassar pesawat A330 kapasitas 360 orang.(*)
33 Calhaj Bengkulu Dititipkan di Kloter Tujuh
4 November 2009 06:06 WIB
Pewarta:
Editor: Imansyah
Copyright © ANTARA 2009
Tags: