Madrid (ANTARA News) - Juara liga Spanyol Barcelona untuk pertama kali tidak menambah poin mereka musim ini ketika ditahan imbang 0-0 tim tuan rumah Valencia pada pertandingan Liga Utama Spanyol (La Liga) Sabtu.

Barca menang dalam enam pertandingan berturut-turut sebelum perjalanan mereka ke Mestalla, namun harus berjuang untuk menemukan irama permainan mereka dalam menghadapi tekanan yang meningkat dari tuan rumah.

Kiper Victor Valdes melakukan sejumlah penyelamatan dan dari semua yang menjadi kekurangan Valencia hanyalah tidak bisa menembus pertahanan lawan untuk mencetak gol karena pencetak gol terbanyak mereka David Villa belum bisa pulih dari cederanya pada saat pertandingan itu berlangsung.

"Valencia memiliki banyak pemain yang sangat bagus dan membuat kami kerepotan dan menghadapi banyak masalah," ujar pelatih Barca Pep Guardiola kepada wartawan.

"Kami harus merasa senang dengan poin tersebut," katanya.

Barca tetap menduduki puncak klasemen dengan 19 poin dari tujuh pertandingan, hanya selisih satu poin dari Real Madrid yang kembali mengukir kemenangan dalam pertandingan kandang mereka dengan skor 4-2 atas Real Valladolid, Sabtu.

Deportivo Coruna berada di tempat keempat dengan 15 poin, sama dengan Sevilla yang berada di tempat ketiga, setelah serangan spektakuler Juan Rodriguez memberi kemenangan kandang 1-0 atas Sevilla yang dijuluki klub Andalucia itu.

Pemain tengah itu melepaskan tembakan dari jarak 30 meter di menit ke-38 dan pertahanan Deportivo yang terorganisir dengan baik tidak berhasil ditembus tim tamu itu sehingga mengakhiri tujuh kemenangan beruntun Sevilla dalam semua kompetisi.(*)