Jakarta (ANTARA News) - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tifatul Sembiring, Minggu, mengharapkan Hidayat Nur Wahid menduduki posisi menteri dalam kabinet mendatang.
Usai menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKS di Jakarta, Tifatul menginginkan mantan Ketua MPR RI itu menempati posisi Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat yang dianggap Tifatul cocok untuknya.
"Setelah Pak Hidayat tidak terpilih menjadi wakil presiden (pada Pilpres 2009) atau ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat untuk kedua kalinya, sudah sepantasnya ia mendapat posisi terhormat di kabinet," katanya.
Namun, Tifatul mengembalikan semuanya kepada Presiden terpilih, Susilo Bambang Yudhoyono.
Ia menegaskan, belum ada lagi pembicaraan lebih lanjut mengenai kader-kader PKS yang akan dipilih menjadi menteri oleh Presiden Yudhoyono dalam kabienet mendatang.
Ketika disinggung usul PKS agar dia menjadi menteri, Tifatul hanya menjawab, "Itu belum pasti. Tetapi kalau saya ditugaskan, akan saya laksanakan."
Jika menjadi menteri, Tifatul berjanji tidak akan lagi merangkap jabatan sebagai Presiden PKS karena PKS memang tidak diperbolehkan rangkap jabatan. (*)
Tifatul Ingin Nur Wahid Jadi Menko Kesra
11 Oktober 2009 16:05 WIB
Tokoh Islam Indonesia (ANTARA)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009
Tags: