Beijing (ANTARA News/AFP) - Unggulan utama dari Rusia, Dinara Safina, menjadi pemain unggulan kedua yang menjadi korban di China Terbuka, Senin, setelah ia dikalahkan pemain tak terkenal dari China, Zhang Shuai.
Zhang (20), yang berperingkat 226 dunia, mengalahkan Safina dengan skor 7-5, 7-6 (7/5).
Safina, yang akan kehilangan gelarnya sebagai petenis nomor satu dunia dan diambil alih oleh Serena Williams bila petenis Amerika itu lolos dari babak kedua di China Terbuka, mengalami kesulitan dengan servisnya di sepanjang pertandingan, dengan melakukan 13 kali kesalahan ganda.
Set kedua merupakan pertarungan semangat, tetapi Safina (23) membanting-banting bola dan berteriak-teriak karena frustrasi, tidak dapat menguasai emosi, berulangkali gagal mematahkan servis Zhang dengan melakukan kesalahan sendiri.
Zhang memegang servis pada kedudukan 5-4, tetapi petenis Rusia itu bangkit kembali dan menyamakan kedudukan menjadi 5-5 dan kemudian tiebreak.
Tetapi, pemain China itu kembali membuktikan diri lebih kuat dan merebut kemenangan dalam pertandingan tersebut.
(*)
Safina Dikalahkan Pemain Tak Terkenal di China
5 Oktober 2009 22:21 WIB
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009
Tags: