Jakarta (ANTARA) - Produsen mobil listrik asal Amerika Serikat, Tesla Inc telah resmi menandatangani kesepakatan harga selama tiga tahun dengan Panasonic Corp Jepang terkait dengan pembuatan dan penyediaan sel baterai lithium-ion di Gigafactory di Nevada.
Reutes pada Rabu melaporkan bahwa Tesla dan Panasonic sedang dalam pembicaraan untuk memperluas kapasitas usaha patungan baterai yang akan digunakan untuk mobil Tesla.
Panasonic mengisyaratkan pada bulan Mei, bahwa pihaknya berupaya mengembangkan baterai baru dengan Tesla, mungkin isyarat ini akan menghasilkan kapasitas yang lebih tinggi.
Tesla juga tidak membantah mengenai kerjasama ini yang sudah ditandatangani pada minggu lalu, kerjasama ini akan mulai efektif pada 1 April 2020. Keduanya sudah menetapkan ketentuan untuk komitmen kapasitas produksi oleh Panasonic dan komitmen volume pembelian oleh Tesla selama dua tahun pertama dari perjanjian.
Tesla juga mengamandemen syarat dan ketentuan umum dari kemitraan bersama dengan Panasonic, mereka juga akan memodifikasi jangka waktu 10 tahun setelah Panasonic mencapai tonggak sejarah manufaktur tertentu.
Panasonic bukan lagi pemasok baterai eksklusif Tesla, tetapi telah dapat membalikkan bisnis baterai bersama A.S. karena permintaan mobil listrik Tesla melambung tinggi.
Baca juga: Nikola sedang cari partner yang tepat untuk pickup Badger
Baca juga: Tesla akan kembangkan van listrik 12-penumpang
Baca juga: Dorong penjualan mobil, Tesla pangkas harga
Tesla menandatangani kesepakatan pembuat sel baterai bersama Panasonic
17 Juni 2020 09:42 WIB
Logo dari Tesla (Antara News/Reuters)
Penerjemah: Chairul Rohman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020
Tags: