Samarinda (ANTARA News) - Handphone (HP) yang memiliki fasilitas `facebook` banyak diserbu warga Samarinda, Kalimantan Timur.
"Sebulan terakhir, penjualan HP yang memiliki fasilitas facebook banyak dicari warga," ungkap seorang karyawati konter HP, HMK Cell, di Mall Lembuswana Samarinda, Resthy, di Samarinda Sabtu.
Ia mengakui, penjualan HP facebook tersebut mengalami peningkatan hingga 50 persen sejak dua pekan terakhir.
"Jumlahnya dua kali lipat dibanding hari biasa. Sejak dua pekan terakhir penjualan HP bisa mencapai 20 unit per hari tapi sebelum ramadhan penjualan hanya enam hingga 10 unit saja ," ungkap Resthy.
Kemudahan fasilitas internet menjadi salah satu daya tarik HP facebook, katanya.
"Demam facebook menjadi salah satu penyebab minat warga mencari HP merek tertentu yang memiliki fasilitas internet," ujar Resthy.
Salah satu jenis HP yang dicari warga lanjut karyawati konter HP, HMK Cell itu yakni HP Nexian.
Selain harganya murah, HP Nexian kata Resthy juga memiliki kualitas yang dimiliki HP Blackberry dan jenis HP lainnya yang memberikan kemudahan akses internet.
"HP Nexian memilik fasilitas facebook seperti HP Blackberry, sehingga banyak diminati warga. Harganya jauh lebih murah dibanding HP sejenis yakni hanya berkisar Rp1,2 hingga Rp1,5 juta," katanya.
"Jadi, HP yang bentuknya seperti HP BB banyak disukai," ungkap Resthy.
Salah seorang pengunjung Mall Lembuswa Samarinda, Sukri, mengaku tertarik dengan HP Nexian karena harganya sangat terjangkau serta memiliki kemudahan dalam mengakses internet.
"Walaupun ada beberapa filtur yang tidak dimiliki HP tersebut yang penting bisa dipakai facebook," ujar Sukri.(*)
Handphone Facebook Diburu Warga Samarinda
12 September 2009 23:20 WIB
HP Blackberry/ilustrasi (ANTARA/Andika Wahyu)@
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009
Tags: