Jakarta (ANTARA News) - Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2009-2014 Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono harus siap menghadapi tantangan berat saat menjalani masa pemerintahan lima tahun mendatang.

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Hadi Utomo dalam sambutannya pada acara pidato penerimaan Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Presiden periode 2009-2014 di arena Pekan Raya Jakarta, Kamis malam, mengatakan, SBY-Boediono harus siap hadapi tantangan berat lima tahun mendatang.

"Tantangan itu adalah upaya untuk menyejahterakan rakyat," kata Hadi Utomo.

"Kemenangan SBY-Boediono merupakan rahmat, tentu kami mensyukuri. Acara ini juga dimaksudkan silaturahmi antara tim dengan partai koalisi dan ucapan terima kasih ke rakyat yang telah memberi keperrcayaan," tegasnya.

Acara yang berlangsung di ruang terbuka kompleks Pekan Raya Kemayoran Jakarta tersebut dihadiri lebih dari 1.000 orang yang terdiri atas perwakilan 23 parpol koalisi, anggota tim sukses dan juga perangkat partai Demokrat di tingkat DKI, Banten, dan sebagian Jawa Barat diundang hadir.

Acara pidato penerimaan akan diisi oleh orasi Susilo Bambang Yudhoyono yang malam itu mengenakan setelan jas berwarna hitam dan berpeci. Demikian pula Boediono yang mengenakan setelan jas senada.(*)