Jakarta (ANTARA) - Sepanjang pekan ketiga April 2020, berbagai informasi aktual di Ibu Kota disiarkan oleh Desk Metropolitan Redaksi Kantor Berita ANTARA.

Informasi tersebut mulai dari reklamasi Teluk Jakarta, keramaian pasar saat wabah COVID-19, Anies perpanjang PSBB, aktivitas Pelabuhan Tanjung Priok hingga pencegahan pemudik.

Berikut rangkuman berbagai peristiwa di Jakarta yang disiarkan Kantor Berita ANTARA selama pekan ketiga April 2020:

1. Jokowi-Anies dinilai satu visi soal reklamasi Teluk Jakarta

Keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melanjutkan pembangunan pulau reklamasi di Teluk Jakarta dinilai satu visi dengan keputusan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk tetap melanjutkan pembangunan pulau C, D, G dan N.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

2. Pasar Tanah Abang tetap ramai meski PSBB

Warga DKI Jakarta tetap ramai memadati Pasar Tanah Abang pada seminggu menjelang Lebaran meski di tengah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

3. Anies kembali perpanjang PSBB hingga 4 Juni

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) selama 14 hari ke depan mulai 22 Mei hingga 4 Juni 2020.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

4. 198 tiket kapal terjual untuk pelabuhan Tanjung Priok

PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) mencatat sebanyak 198 tiket kapal penumpang terjual hingga Selasa, 19 Mei 2020 untuk pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

5. Polda Metro cegah 2.225 orang berencana mudik dari Jabodetabek

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya hingga saat ini telah mencegah sebanyak 2.225 orang berencana mudik dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi ke berbagai daerah di Jawa Tengah dan Timur, serta Pulau Sumatera, selama masa Operasi Ketupat 2020.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

6. Polda Metro putar balik 25.691 kendaraan dalam 28 hari

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya telah memutar balik 25.691 kendaraan yang berupaya mudik keluar Jadetabek meski pemerintah masih memberlakukan kebijakan larangan mudik.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini