Bulog Gorontalo siapkan 50 ton gula pasir jaga stabilitas harga
22 Mei 2020 23:20 WIB
Kepala Bulog Subdivre Gorontalo, Munafri Syamsudin (kiri) mengawasi pekerja menyusun karung berisi gula kristal putih di gudang Bulog Subdivre Gorontalo di Talumolo, Kota Gorontalo, Gorontalo, Jumat (22/5/2020). (ANTARA/Adiwinata Solihin)
Gorontalo (ANTARA) - Bulog Sub Divisi Regional (Subdivre) Gorontalo menyiapkan 50 ton gula kristal putih untuk menjaga stabilitas harga di kawasan itu.
Kepala Bulog Subdivre Gorontalo, Munafri Syamsudin di Gorontalo, Jumat, mengatakan saat ini pihaknya menjual gula tersebut dengan harga eceran tertinggi (HET) yaitu Rp12.500 per kilogram (kg).
Pantauan ANTARA, di sejumlah pedagang, gula kristal putih dijual dengan harga Rp18.000 per kg dan di warung kecil Rp20.000 per kg.
"Dengan masuknya stok ke gudang, kami optimistis harga gula pasir di pasaran Gorontalo akan segera turun," ungkapnya.
Ia mengaku bahwa dengan banyaknya gula yang dijual melalui operasi pasar di berbagai lokasi di kabupaten dan kota di Gorontalo, maka harga gula akan segera stabil dan sesuai dengan HET.
"Selain itu, Bulog Gorontalo pun telah mengirimkan gula untuk dijual ke Kabupaten Boalemo dan Pohuwato masing-masing sebanyak lima ton," kata dia.
Baca juga: Dirut Bulog pastikan operasi pasar untuk beras dan gula lancar
Baca juga: Jelang Lebaran, Menteri BUMN sidak ke Gudang Bulog Bandung
Kepala Bulog Subdivre Gorontalo, Munafri Syamsudin di Gorontalo, Jumat, mengatakan saat ini pihaknya menjual gula tersebut dengan harga eceran tertinggi (HET) yaitu Rp12.500 per kilogram (kg).
Pantauan ANTARA, di sejumlah pedagang, gula kristal putih dijual dengan harga Rp18.000 per kg dan di warung kecil Rp20.000 per kg.
"Dengan masuknya stok ke gudang, kami optimistis harga gula pasir di pasaran Gorontalo akan segera turun," ungkapnya.
Ia mengaku bahwa dengan banyaknya gula yang dijual melalui operasi pasar di berbagai lokasi di kabupaten dan kota di Gorontalo, maka harga gula akan segera stabil dan sesuai dengan HET.
"Selain itu, Bulog Gorontalo pun telah mengirimkan gula untuk dijual ke Kabupaten Boalemo dan Pohuwato masing-masing sebanyak lima ton," kata dia.
Baca juga: Dirut Bulog pastikan operasi pasar untuk beras dan gula lancar
Baca juga: Jelang Lebaran, Menteri BUMN sidak ke Gudang Bulog Bandung
Pewarta: Adiwinata Solihin
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020
Tags: