San Jose (ANTARA News/Reuters) - Presiden Kosta Rika Oscar Arias terserang virus flu babi H1N1, kata seorang pejabat pemerintah, Selasa, sehingga ia menjadi kepala negara pertama yang diketahui terseang flu tersebut.

Arias (68), peraih Hadiah Nobel Perdamaian, merasa tidak sehat pada akhir pekan dan meminta diperiksa apakah ia terserang virus.

"Hasil pemeriksaan itu ialah ia dikonfirmasi tertular virus influenza H1N1," kata Rodrigo Arias, Kepala Staf Pemerintah dan adik laki-laki Presiden Kosta Rika tersebut.

Arias, yang dikatakan seorang pejabat lain pemerintah menderita asma, berada di rumah dan akan beristirahat sampai Senin.

Ia pertama kali menjadi presiden dari 1986-90 dan dipilih kembali pada 2006 dengan janji akan mengakhiri korupsi dan membawa negara kecil itu ke dalam kesepakatan perdagangan bebas Amerika Tengah bersama Amerika Serikat.

Ia meraih Hadiah Nobel pada 1987 karena rencananya guna mengakhiri konflik gerilya dan perang saudara di Amerika Tengah

Dalam beberapa pekan belakangan, Arias telah menengahi pembicaraan guna berusaha mengakhiri krisis di Honduras setelah Presiden Manuel Zelaya didepak pada 28 Juni.

Pada pekan lalu, setelah pertemuan dengan Zelaya, Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton mengumumkan Arias akan segera memulai upaya penengahan di Honduras.(*)