Jakarta (ANTARA News) - Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM), PT Toyota Astra Motor (TAM), secara resmi mulai memasarkan kendaraan hibrid, Prius generasi ke-3, di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2009, setelah sekitar dua tahun terakhir melakukan penjajakan pasar.

"Kami ingin menunjukkan konsisten dan dukungan terhadap IIMS 2009 untuk kembali menggairahkan pasar otomotif dan pertumbuhan ekonomi Indonesia," ujar Presdir TAM Johnny Darmawan, di Jakarta, Jumat.

Peluncuran Prius yang harganya mencapai Rp585 juta per unit tersebut, kata dia, merupakan bagian dari konsep penampilan TAM pada IIMS 2009 yang mengambil tema "Auto Life with Peace of Mind."

Prius menjadi ikon mobil ramah lingkungan generasi terbaru yang menggunakan sistem hibrid Toyota yang dipasarkan di Indonesia.

Mobil ramah lingkungan tersebut telah dipasarkan Toyota ke seluruh dunia sejak 1997 dengan total penjualan di seluruh dunia sampai tahun 2008 mencapai 1,2 juta.

Prius merupakan kendaraan yang menerapkan teknologi motor listrik dan mesin dengan emisi gas buang sangat rendah, hemat bahan bakar, dan ramah lingkungan. Teknologi Prius yang canggih tersebut menghasilkan mesin berkinerja tinggi, dengan standar emisi Euro V.

Prius, kata dia, tidak hanya menekankan kelengkapan fitur dan desain eksklusif, namun juga sangat memperhatikan keselamatan, dengan adanya fitur seperti "Electric Power Steering" (EPS), "Halogen Projector with Manual Levelling Headlamp", "Airbags", "Active Headrest", serta "Crash Safety Body."

"Teknologi tinggi dan kelengkapan fitur tersebut membuat Toyota Prius dinobatkan menjadi mobil paling irit dan ramah lingkungan di Jepang dan Eropa," kata Johnny.

Mobil tersebut mengkonsumsi bahan bakar dengan perbandingan satu liter untuk menempuh jarak 22 km atau 1:22. Bahkan, kata dia, dalam uji coba di Jepang, konsumsi bahan bakarnya mencapai 1:32.

Prius yang dipasarkan di Indonesia mengusung mesin 1.800 HV Sistem, sedangkan Prius yang selama ini diuji coba untuk tujuan menjajaki pasar Indonesia dalam rangka sosialisasi hibrid mengusung mesin 1.500 HV Sistem.

Selain memamerkan dan memasarkan Prius, TAM juga mendatangkan mobil konsep dari Jepang yaitu Toyota RiN dan Toyota IQ. Toyota RiN merupakan kendaraan elektrik yang tidak hanya mengedepankan kesehatan lingkungan, tetapi juga kesehatan pengendara yang ditunjukkan dengan adanya "oxygen content conditioner."

Selain itu, eksterior RiN mengadopsi desain dari bentuk akar pohon cypress dan menggunakan kaca berwarna hijau agar pandangan pengendara terlihat lebih cerah.

Sementara itu, Toyota IQ merupakan kendaraan yang kompak, namun aman dan nyaman. Mobil tersebut menjadi mobil terkecil dengan empat kursi yang akan ada di pasaran.

TAM juga memamerkan Alphard 2,4, Hilux G Double Cabin, Kijang G Luxury dan Fortuner TRD Sportivo, selain produk andalan lainnya yaitu Vios, Corolla Altis 2.0 V, New Camry, Yaris, Avanza, dan Rush.

"Kami juga ingin menunjukkan komitmen bahwa industri otomotif bukan sekedar menciptakan produk, tapi juga memberikan layanan dan program-program yang mencerminkan kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat," kata Johnny. Oleh karena itu pada ajang IIM tersebut TAM menyajikan "Duty Free Go Green," Taman Hijau Toyota, TTEP, Toyota Bercerita, "Toyota Design Contest," "Smart Driving", Yayasan Toyota Astra, serta "Environment Month." (*)