Pangkalan Bun (ANTARA News) - Calon Presiden Jusuf Kalla mengatakan, rakyat Indonesia harus menjadi tuan di negerinya sendiri dengan menjadi bangsa yang mandiri dan tidak tergantung pada luar.

"Kita ingin ke depan masyarakat jadi tuan di negerinya sendiri," kata Kalla dalam kampanye dialogis di Istana Kuning, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Rabu, yang dihadiri ribuan warga.

Ia lalu mengatakan, Kalteng sebenarnya adalah daerah yang kaya, dengan kekayaan hutan yang sangat besar, namun karena terlalu diserahkan ke orang lain akibatnya hanya meninggalkan bencana dan kerusakan.

"Kita biarkan orang lain mengambil manfaatnya tanpa tanggungjawab. Pengalaman itu tak boleh terulang lagi," kata Kalla.

Menurut dia, semua hasil hutan maupun perkebunan harus benar-benar dimiliki oleh warga bangsa ini sehingga bermanfaat untuk seluruh bangsa.

"Bangsa ini harus dikelola dengan baik. Syaratnya, harus dipimpin oleh pemimpin yang kuat, tegas dan mengelola dengan lebih cepat lebih baik," kata Kalla.

Bangsa Indonesia ke depan, lanjutnya, ingin dihormati dan bermartabat. Untuk itu, harus dimulai dengan kemandirian.

"Kita ingin bangsa ini bangga pada bangsanya yang memiliki kemampuan. Dan Kami, JK-Wiranto yakin mampu memberikan kebanggaan dan kehormatan bagi bangsa ini," kata Kalla yang mendapatkan tepuk tangan meriah. (*)