Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Negara Republik Indonesia menggelar bakti sosial di lima titik di DKI Jakarta, Selasa.
"Serentak di beberapa wilayah yang ada di DKI Jakarta," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono saat dihubungi, Selasa.
Untuk wilayah Jakarta Barat, bakti sosial dilakukan di Tamansari dan Tambora.
Baca juga: Warga Kepulauan Seribu Utara antusias periksa kesehatan mata
Di Taman Sari, kegiatan baksos dilakukan di kawasan Gang Belimbing 2, Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat.
Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 150 paket sembako dan masker diberikan secara simbolis oleh Brigjen Antony Maruli Tua Siahaan kepada warga sekitar.
"Mudah-mudahan bermanfaat, ya, Bapak dan Ibu," kata Antony.
Ustaz Hendrik, warga Gang Belimbing menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah, Polri, dan TNI yang telah menyalurkan bantuan tersebut.
"Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu warga di tengah kondisi saat ini," ujar Hendrik.
Warga lainnya, Neneng Aswati, mengungkapkan hal senada.
Baca juga: Polrestro Jaksel lakukan bakti sosial di "kampung narkoba"
Sementara itu, Lurah Mangga Besar Dewanto Catur Prasetyo mengapresiasi bantuan Pemerintah tersebut sebab dalam kondisi saat ini warga banyak yang mengalami kesulitan ekonomi dan banyak yang mengalami PHK.
Sementara itu, di Jakarta Selatan, baksos digelar di Sekretariat Ikatan Pemulung Indonesia (IPI) di Pancoran.
Di Jakarta Timur, ada dua titik, yaitu di Jalan Al Umar, Lubang Buaya, Cipayung dan Kelurahan Susukan, Kecamatan Ciracas.
Berikutnya, di Jakarta Utara, baksos digelar di Kelurahan Kebon Bawang dan Sunter Agung.
Bakti sosial Polri ini, kata Argo, juga dilakukan di wilayah Bekasi, Jawa Barat dengan sasaran warga di tiga kecamatan, yakni Cabangbungin, Sukatani, dan Kedung Waringin dengan 520 paket bantuan sosial.
Polri gelar bakti sosial di lima lokasi di Jakarta
14 April 2020 16:48 WIB
Bakti sosial Polri dilakukan di kawasan Gang Belimbing 2, Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat. ANTARA/HO-Humas Polri/am.
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2020
Tags: