Seoul (ANTARA) - Saham-saham Seoul dibuka menguat pada Selasa pagi, dengan indikator utama Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) naik 0,76 persen atau 13,84 poin, menjadi 1.839,60 poin dalam 15 menit pertama perdagangan.

Mata uang Korea Selatan dikutip pada 1.218,3 won terhadap dolar AS, melemah 0,4 won dari tingkat penutupan sehari sebelumnya.

Indeks KOSPI turun 1,88 persen atau 34,94 poin menjadi 1.825,76 poin pada penutupan perdagangan Senin (13/4), dengan volume transaksi mencapai 995,6 juta saham senilai 9,4 triliun won (7,7 miliar dolar AS).

Baca juga: Saham Korsel melonjak 8,6 persen ditopang ekspektasi paket stimulus
Baca juga: Saham Korsel jatuh lebih dari 5 persen tertekan kekhawatiran COVID-19
Baca juga: Saham Korsel jatuh ke terendah dalam 10 tahun terakhir