Polda Metro bagikan 1.000 paket beras dan vitamin di Jakarta Utara
13 April 2020 23:25 WIB
Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya dan Yayasan Putra Peduli membagikan 1.000 paket beras dan vitamin kepada masyarakat kurang mampu di Pos Polisi Waduk Pluit Timur, Jakarta Utara, Senin. ANTARA/HO/Polda Metro Jaya
Jakarta (ANTARA) - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya dan Yayasan Putra Peduli membagikan 1.000 paket beras dan vitamin kepada masyarakat kurang mampu di Pos Polisi Waduk Pluit Timur, Jakarta Utara, Senin.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus mengatakan, paket beras dan vitamin tersebut dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah Jakarta.
"Tujuan diselenggarakan kegiatan tersebut adalah untuk membantu masyarakat kurang mampu sehubungan dengan Kebijakan Pemerintah Daerah DKI Jakarta terkait diberlakukan PSBB dengan adanya wabah Covid-19," kata Yusri dalam keterangannya, Senin.
Paket bahan kebutuhan pokok yang dibagikan kepada masyarakat tersebut berisi beras sebanyak 5 kilogram, mi instan, minyak goreng, kopi dan 5 saset vitamin C.
Polda Metro Jaya turut menyertakan vitamin dalam paket yang dibagikan karena asupan vitamin yang mencukupi sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan di tengah pandemi virus corona (COVID-19) yang tengah melanda ibu kota.
Baca juga: Tingkat kepatuhan masyarakat terhadap PSBB sudah tinggi
Baca juga: Polda Metro sebar 1.000 paket sembako bagi warga terdampak COVID-19
Kegiatan tersebut mendapat pengawalan oleh petugas dari Polda Metro Jaya yang dibantu oleh petugas dari Polsek Metro Penjaringan Polres Metro Jakarta Utara untuk memastikan pembagian paket bahan kebutuhan pokok berlangsung dengan cepat tanpa menimbulkan kerumunan.
Kegiatan tersebut berjalan lancar dan kebijakan "physical distancing" seperti yang ditetapkan dalam PSBB bisa tetap terjaga berkat pengawalan petugas.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasubbag Bin Opsnal Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Kompol Bambang Wahyudi, Caroline selaku Ketua Yayasan Putra Peduli, Kanit Binmas Polsek Metro Penjaringa Kompol Jabaedi dan Lurah Penjaringan Sudarsono.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus mengatakan, paket beras dan vitamin tersebut dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah Jakarta.
"Tujuan diselenggarakan kegiatan tersebut adalah untuk membantu masyarakat kurang mampu sehubungan dengan Kebijakan Pemerintah Daerah DKI Jakarta terkait diberlakukan PSBB dengan adanya wabah Covid-19," kata Yusri dalam keterangannya, Senin.
Paket bahan kebutuhan pokok yang dibagikan kepada masyarakat tersebut berisi beras sebanyak 5 kilogram, mi instan, minyak goreng, kopi dan 5 saset vitamin C.
Polda Metro Jaya turut menyertakan vitamin dalam paket yang dibagikan karena asupan vitamin yang mencukupi sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan di tengah pandemi virus corona (COVID-19) yang tengah melanda ibu kota.
Baca juga: Tingkat kepatuhan masyarakat terhadap PSBB sudah tinggi
Baca juga: Polda Metro sebar 1.000 paket sembako bagi warga terdampak COVID-19
Kegiatan tersebut mendapat pengawalan oleh petugas dari Polda Metro Jaya yang dibantu oleh petugas dari Polsek Metro Penjaringan Polres Metro Jakarta Utara untuk memastikan pembagian paket bahan kebutuhan pokok berlangsung dengan cepat tanpa menimbulkan kerumunan.
Kegiatan tersebut berjalan lancar dan kebijakan "physical distancing" seperti yang ditetapkan dalam PSBB bisa tetap terjaga berkat pengawalan petugas.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasubbag Bin Opsnal Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Kompol Bambang Wahyudi, Caroline selaku Ketua Yayasan Putra Peduli, Kanit Binmas Polsek Metro Penjaringa Kompol Jabaedi dan Lurah Penjaringan Sudarsono.
Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020
Tags: