Jakarta (ANTARA) - Rumah Sakit Pusat Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, hingga Sabtu (11/4) ini sudah merawat sebanyak 123 pasien terkait COVID-19 baik dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) maupun terkonfirmasi positif terinfeksi virus asal Wuhan itu.

Berdasarkan data resmi yang diterima ANTARA, di Jakarta, jumlah tersebut terbagi menjadi 26 orang masih menjalani perawatan, 74 orang dinyatakan sembuh dan 23 orang meninggal dunia.

Data terbaru menunjukkan terdapat penambahan satu orang PDP dinyatakan sembuh, serta satu pasien baru yang menjalani perawatan di RSPI Sulianti Saroso.

Dari 26 orang yang masih dirawat secara intensif, dengan detil 23 orang dirawat di ruang isolasi Mawar 1, Mawar 2, dan Dahlia serta tiga orang lainnya menjalani perawatan di Intensive Care Unit (ICU).

Baca juga: RSPI Sulianti Saroso layani 2.850 pasien ODP
Baca juga: RSPI Sulianti Saroso merawat 12 orang positif COVID-19 per 7 April


Lebih rinci lagi dari 23 orang yang dirawat secara intensif di ruang isolasi, 8 di antaranya positif terinfeksi COVID-19.

Selain itu, RSPI Sulianti Saroso juga menangani orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 2859 orang, dengan rincian penambahan 9 pasien baru dari data Jumat (10/4) sebanyak 2850 orang.

RSPI Sulianti Saroso adalah satu dari 359 rumah sakit di seluruh Indonesia yang ditunjuk pemerintah untuk menangani pasien COVID-19.

Jumlah pasien positif COVID-19 di Indonesia hingga Sabtu (11/4) siang sebanyak 3.512 kasus, dengan pasien yang dinyatakan sembuh berjumlah 282 orang dan meninggal 306 orang.