Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar M Jusuf Kalla dan Ketum DPP Hanura Wiranto menyatakan telah mencapai kesepakatan berkoalisi untuk pemilihan presiden.

"Kita bicarakan cara-cara kita untuk membangun koalisi menuju Pilpres untuk membangun pemerintahan yang kuat demi membangun bangsa yang maju," kata M Jusuf Kalla usai menerima Wiranto di Posko Slipi 2, Jakarta, Jumat.

Kalla mengatakan, kedua partai juga sepakat untuk membangun koalisi besar dengan Parpol lainnya.

Wiranto menyatakan, dirinya gembira dengan tercapainya kesepakatan dengan Partai Golkar itu.

"Dengan Partai Golkar ternyata ada kesamaan semangat mengenai tekad untuk membangun pemerintahan yang kuat," kata Wiranto.

Untuk mendukung tekad tersebut, kata Wiranto, dipastikan akan dibangun koalisi besar.

Pertemuan Kalla dan Wiranto berlangsung sekitar satu jam. Pada pertemuan itu, Kalla didampingi Sekjen Sumarsono, Ketua DPP Syamsul Mu`arif, Aksa Mahmud, serta Ketua DPD I DIY Gandung Pardiman dan Ketua DPD I Sulsel Ilham Arief Sirajuddin.

Wiranto didampingi Sekjen Jus Usman, Ketua Dewan Penasehat Bambang W Suharto, Ketua DPP Fuad Bawasier, serta KH Azidin.(*)