Jakarta (ANTARA) - Aktor Park Bo-gum membuat penampilan kejutan di episode akhir drama "Itaewon Class" yang tayang di Korea Selatan pada 21 Maret 2020.

Dia menjadi seorang chef yang melamar pekerjaan di restoran baru Oh Soo-ah (diperankan Kwon Nara). Sebelumnya, Bo-gum memang sudah disebut akan tampil sebagai cameo dalam drama yang dibintangi aktor Park Seo-jun itu, namun tak ada petunjuk peran apa yang dia mainkan.

Dalam adegan berikutnya, tampak Soo-ah tak bisa menyembunyikan rasa terkejutnya melihat penampilan Bo-gum dengan rambut pendeknya di momen pertemuan pertama mereka.

Dia bergumam pelan pada dirinya sendiri, berkata "luar biasa,". Di sebelah Soo-ah, ada Hong Suk-chun - yang juga menjadi cameo, mendesaknya untuk mempekerjakan Bo-gum.

Namun, Soo-ah bersikeras seorang koki harus pandai memasak dan menguji keterampilan memasak Bo-gum.

Bo-gum memasak pasta dan menghidangkannya untuk Soo-ah. Dia gugup memandang, Soo-ah yang dengan hati-hati mencicipi pasta-nya.

Setelah satu suapan, Soo-ah langsung bertanya, “Bisakah kamu mulai bekerja besok?” Bo-gum dengan gembira menjawab, "Ya, bos," dan kedua karakter itu saling tersenyum malu-malu.

Adegan ini rupanya mencuri hati penonton di Korea Selatan. Nama Park Bo-gum segera menjadi tren di peringkat pencarian waktu realtime. Beberapa pemirsa meminta agar ada musim kedua yang berfokus pada kisah Bo Gum dan Kwon Nara.

Bo-gum di tampil di "Class Itaewon" karena hubungannya dengan direktur produksi (PD) Kim Sun-yoon, yang pernah menyutradai drama Bo-gum, "Love in the Moonlight" pada tahun 2016.

Dia saat ini bersiap membintangi drama "Record of Youth" bersama aktris Park So-dam, demikian seperti dilansir dari Soompi, Minggu.

Baca juga: 10 serial Netflix untuk mengisi masa #dirumahaja

Baca juga: 10 serial Netflix untuk mengisi masa #dirumahaja

Baca juga: Inspirasi gaya berbusana ala serial drama Korea

Baca juga: Park Bo-gum akan tampil di episode akhir "Itaewon Class"