Banjir Jakarta surut, beberapa jalan masih tergenang
26 Februari 2020 06:47 WIB
Pengendara melintasi banjir yang menggenangi Jalan H. R. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa (25/2/2020). Hujan deras sejak Senin dini hari membuat sejumlah daerah di Ibu Kota tergenang banjir. (ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.)
Jakarta (ANTARA) - Banjir di Kota Jakarta pada 25 Februari 2020 sudah sebagian besar dinyatakan surut oleh Pemprov DKI Jakarta, namun hingga Rabu pagi, beberapa ruas jalan dilaporkan masih tergenang.
Menurut data Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Rabu pagi, ada sedikitnya delapan ruas jalan yang masih terendam, namun masih bisa dilewati kendaraan, baik roda dua atau empat.
Jalan-jalan yang dipantau oleh TMC sejak sekitar pukul 05.00 WIB yang masih terendam tersebut adalah:
1. Sekitar persimpangan Cempaka Putih yang sebagiannya masih terdapat genangan sedalam 5-10 sentimeter (cm).
Baca juga: DKI masih upayakan penanganan warga dan wilayah terdampak banjir
2. Jalan Raya Perintis Kemerdekaan yang masih terdapat genangan air setinggi 5-10 cm.
3. Jalan Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur yang masih terdapat genangan air setinggi 10-20 cm.
4. Mc Donalds Green Garden Jalan Panjang, Jakarta Barat, dengan kedalaman 5-10 cm.
5. Jalan di depan KBN Cakung terdapat genangan air setinggi 40-50 cm.
Baca juga: Beberapa gereja Katolik di Jakarta terdampak banjir
6. Persimpangan Perintis Kemerdekaan dilaporkan masih tergenang air setinggi 15-20 cm.
7. Persimpangan Ringroad Kembangan Jakarta Barat masih terdapat genangan sekitar 30 cm.
8. Sementara itu, Jalan di Kelapa Gading, Boulevard Barat sudah dapat dilintasi baik roda dua dan roda empat, setelah sebelumnya terendam 10-50 cm.
Baca juga: Banjir surut, 13 koridor Transjakarta beroperasi
"Diharapkan tetap menjaga kehati-hatian dan pelan-pelan, jaga keselamatan diri," tulis akun TMC Polda Metro tersebut.
Menurut data Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Rabu pagi, ada sedikitnya delapan ruas jalan yang masih terendam, namun masih bisa dilewati kendaraan, baik roda dua atau empat.
Jalan-jalan yang dipantau oleh TMC sejak sekitar pukul 05.00 WIB yang masih terendam tersebut adalah:
1. Sekitar persimpangan Cempaka Putih yang sebagiannya masih terdapat genangan sedalam 5-10 sentimeter (cm).
Baca juga: DKI masih upayakan penanganan warga dan wilayah terdampak banjir
2. Jalan Raya Perintis Kemerdekaan yang masih terdapat genangan air setinggi 5-10 cm.
3. Jalan Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur yang masih terdapat genangan air setinggi 10-20 cm.
4. Mc Donalds Green Garden Jalan Panjang, Jakarta Barat, dengan kedalaman 5-10 cm.
5. Jalan di depan KBN Cakung terdapat genangan air setinggi 40-50 cm.
Baca juga: Beberapa gereja Katolik di Jakarta terdampak banjir
6. Persimpangan Perintis Kemerdekaan dilaporkan masih tergenang air setinggi 15-20 cm.
7. Persimpangan Ringroad Kembangan Jakarta Barat masih terdapat genangan sekitar 30 cm.
8. Sementara itu, Jalan di Kelapa Gading, Boulevard Barat sudah dapat dilintasi baik roda dua dan roda empat, setelah sebelumnya terendam 10-50 cm.
Baca juga: Banjir surut, 13 koridor Transjakarta beroperasi
"Diharapkan tetap menjaga kehati-hatian dan pelan-pelan, jaga keselamatan diri," tulis akun TMC Polda Metro tersebut.
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020
Tags: