Jakarta (ANTARA) - Beberapa berita politik selama Sabtu (8/2) masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian pembaca, mulai dari perayaan Hari Pers Nasional (HPN) di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, hingga bursa calon ketua umum PAN.

Berikut rangkuman berita politik yang layak disimak pagi ini.

1. Presiden Jokowi hadiri HPN di Banjarbaru

Presiden RI Joko Widodo menghadiri perayaan Hari Pers Nasional (HPN) di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Sabtu, dan mengatakan negara membutuhkan kehadiran pers dalam perspektif yang benar.

Menurut mantan Wali Kota Solo itu, insan pers merupakan teman presiden karena di mana pun berada, baik acara maupun kunjungan ke suatu daerah, dipastikan wartawan dari berbagai media selalu mengikuti.

Selengkapnya di sini.

2. Ganjar masih konsisten tolak kepulangan WNI eks ISIS

Wacana pemulangan ratusan warga negara Indonesia (WNI) mantan kombatan ISIS yang masih dipertimbangkan untung ruginya oleh pemerintah memperoleh penolakan sejumlah pihak.

Di antaranya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menolak wacana tersebut dan mengaku tidak takut disebut melanggar hak asasi manusia (HAM) atas pandangannya tersebut.

Selengkapnya di sini.

3. Pindad kerja sama dengan Ukraina

PT Perindustrian Angkatan Darat (Pindad) menjalin kerja sama dengan industri pertahanan Ukraina untuk memperkuat kemampuan dalam memproduksi dan modernisasi alat utama sistem persenjataan (alutsista).

Kerja sama Pindad dengan SPETS tersebut dalam bidang perbaikan sistem senjata pertahanan udara AAG bernama S-60 kaliber 57 mm.

Selengkapnya di sini.

4. Kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Australia

Presiden RI Joko Widodo melakukan rangkaian kunjungan kenegaraan di Australia dan tiba di Canberra Sabtu malam waktu setempat.

Kunjungan kerja tersebut direncanakan hingga Senin (10/2) dan Presiden akan kembali ke Jakarta pada malam harinya.

Selengkapnya di sini.

5. Bursa caketum PAN

Partai Amanat Nasional (PAN) akan menggelar kongres di Kendari pada 11 Februari 2019. Pada Sabtu, sejumlah calon ketua umum partai tersebut telah mendaftarkan diri kepada panitian pengarah kongres.

Setidaknya terdapat tiga calon ketua umum yang telah menyerahkan berkas pendaftaran, yakni Mulfachri, Asman Abnur dan Drajad Wibowo.

Selengkapnya di sini.