Jakarta (ANTARA) - Tim balap sepeda Kazakhstan Vino-Astana Motor akan memulai Tour de Langkawi dengan keyakinan bahwa mereka dapat naik level dan menjadi salah satu tim Kontintental Profesional dan World Tour terbesar.

Meski tidak membawa serta finis peringkat ketiga tahun lalu Vadim Pronsiky, Vino-Astana Motors akan tetap percaya diri pada prospek dua pebalap muda Igor Chzhan (20) dan Yevgeniy Fedorov (19).

Chzan akan berjuang untuk dapat tampil impresif di tengah panas terik Malaysia, setelah ia finis di urutan kedua secara keseluruhan pada Tour de Peninsula pada Oktober silam. Sedangkan Fedorov merupakan juara bertahan Asian time trial U-23 dan finis di urutan kedua pada road race Kejuaraan Asia U-23 tahun lalu.

Tim itu juga akan mengandalkan sprinter Matvey Nitikin (27), yang merupakan pemenang Odessa Grand Prix di Ukraina pada Juni tahun lalu, dan ia akan didukung dua sprinter muda Grigoriy Shtein dan Alexandr Semenov pada etape-etape flat atau datar.

Chzhan dan Fedorov, bersama Gleb Brussinskiy (19) akan memikul harapan tim pada klasifikasi umum, di mana mereka diharapkan dapat tampil maksimal setidaknya untuk Klasifikasi Asia.

Bagaimanapun, dengan pebalap-pebalap seperti Fedorov dan Nikitin yang juga merupakan spesialis pada balapan-balapan "satu hari," kedua pebalap itu juga mengincar prestasi pada ajang pendahuluan Criterium International di Resorts World Genting kota Kinabalu dan ajang pascabalapan MMC Langkawi Malaysian Classic Race of Champions sebagai bonus.

TdL ke-25 akan dimulai di Kuching pada 7 Februari, sebelum menyebrang melintasi Laut China Selatan ke Kuala Terengganu untuk menjalani etape kedua.

Pada etape kedua, rombongan pebalap akan melintas ke Pesisir Barat Peninsula, dengan etape "queen" menuju puncak Genting Highlands menuju etape keempat.

Balapan kemudian mengarah ke Utara menuju Grand Finis di etape delapan di Pulau Langkawi.

Anggota tim Vino-Astana Motors: Matvey Nikitin (Kazakhstan), Igor Chzhan (Kazakhstan), Yevgeniy Fedorov (Kazakhstan), Grigoriy Shtein (Kazakstan), Alexandr Semenov (Kazakhstan), Gleb Brussenskiy (Kazhakstan); Pebalap pengganti: Stepan Astafyev (Kazakhstan), Alexandr Ovsyannikov (Kazakhstan), Logan Shtein (Kazakhstan).