Madura United tandatangani kontrak dengan 23 Pemain
5 Januari 2020 19:30 WIB
Salah satu pemain asing asal Ghana yang direkrut Madura United FC untuk memperkuat klub sepak bola asal Pulau Garam Madura tersebut untuk musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2020. (Abd Aziz)
Pamekasan (ANTARA) - Madura United FC telah menandatangani kontrak dengan 23 pemain yang akan memperkuat klub itu untuk musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2020.
Menurut Asisten Pelatih Madura United FC Rasiman di Pamekasan, Minggu, ke-23 pemain yang telah menandatangani kontrak itu, terhitung sejak Sabtu (4/1).
"Jumlah ini kemungkinan masih akan bertambah, mengingat masih ada beberapa pemain yang telah diputuskan oleh pelatih dan manajemen, akan tetapi belum menandatangani kontrak," katanya.
Baca juga: Madura United umumkan lima pemain baru
Lebih lanjut Rasiman menjelaskan ke-23 pemain yang resmi memperkuat Madura United FC untuk musim kompetisi 2020 itu adalah Ridwan, M Ridho, Satria Tama, Fawaid, Fandri Imbiri, Fachruddin W Aryanto, Asep Berlian, dan Zulfiandi, Syahrian Abimanyu, Slamet Nurcahyo, Andik Rendika Rama.
Selain itu, ada nama Alberto Goncalves, Zahrahan, Brian F, Emmanuel Oti, Greg Nwokolo, David Laly, Marckho Sandy, Samuel C, Haris Tuharea, Risna, Dodi Alexvan Djin, serta Rivaldi Bowou.
Baca juga: Madura United resmi datangkan pemain asal Ghana
Baca juga: Madura United diisukan sepakat dengan dua legiun asing
Menurut Rasiman, dari 23 jumlah pemain, delapan diantaranya merupakan pemain lokal lama Madura United, yang bergabung dengan klub Laskar Sape Kerrap dan memperkuat tim itu pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2019, yakni Fandri Imbiri, Fachruddin W Aryanto, Asep Berlian, Zulfiandi, Syahrian Abimanyu, Slamet Nurcahyo, dan Andik Rendika Rama.
"Dalam waktu dekat ini kami akan menggelar latihan perdana guna mempersiapkan kompetisi Liga 1 Indonesia 2020," kata Rasiman.
Baca juga: Rahmad Darmawan beri sinyal satu pemain timnas U-23 merapat ke Madura
Pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2020 ini, Madura United tetap akan mengajukan dua stadion sebagai kandang klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" itu, yakni Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan di Pamekasan dan Stadion Gelora Bangkalan (SGB) di Bangkalan.
Menurut Asisten Pelatih Madura United FC Rasiman di Pamekasan, Minggu, ke-23 pemain yang telah menandatangani kontrak itu, terhitung sejak Sabtu (4/1).
"Jumlah ini kemungkinan masih akan bertambah, mengingat masih ada beberapa pemain yang telah diputuskan oleh pelatih dan manajemen, akan tetapi belum menandatangani kontrak," katanya.
Baca juga: Madura United umumkan lima pemain baru
Lebih lanjut Rasiman menjelaskan ke-23 pemain yang resmi memperkuat Madura United FC untuk musim kompetisi 2020 itu adalah Ridwan, M Ridho, Satria Tama, Fawaid, Fandri Imbiri, Fachruddin W Aryanto, Asep Berlian, dan Zulfiandi, Syahrian Abimanyu, Slamet Nurcahyo, Andik Rendika Rama.
Selain itu, ada nama Alberto Goncalves, Zahrahan, Brian F, Emmanuel Oti, Greg Nwokolo, David Laly, Marckho Sandy, Samuel C, Haris Tuharea, Risna, Dodi Alexvan Djin, serta Rivaldi Bowou.
Baca juga: Madura United resmi datangkan pemain asal Ghana
Baca juga: Madura United diisukan sepakat dengan dua legiun asing
Menurut Rasiman, dari 23 jumlah pemain, delapan diantaranya merupakan pemain lokal lama Madura United, yang bergabung dengan klub Laskar Sape Kerrap dan memperkuat tim itu pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2019, yakni Fandri Imbiri, Fachruddin W Aryanto, Asep Berlian, Zulfiandi, Syahrian Abimanyu, Slamet Nurcahyo, dan Andik Rendika Rama.
"Dalam waktu dekat ini kami akan menggelar latihan perdana guna mempersiapkan kompetisi Liga 1 Indonesia 2020," kata Rasiman.
Baca juga: Rahmad Darmawan beri sinyal satu pemain timnas U-23 merapat ke Madura
Pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2020 ini, Madura United tetap akan mengajukan dua stadion sebagai kandang klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" itu, yakni Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan di Pamekasan dan Stadion Gelora Bangkalan (SGB) di Bangkalan.
Pewarta: Abd Aziz
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2020
Tags: