BMKG: Jakarta akan dilanda hujan angin Sabtu siang
4 Januari 2020 00:09 WIB
ilustrasi...Petir menyambar di kawasan Fly Over Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Padangpariaman, Sumatera Barat, Jumat (5/4/2019). Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi peringatan dini dan cuaca ekstrem hujan lebat dan angin kencang di beberapa wilayah Indonesia hingga Sabtu (6/4/2019). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/aww.
Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan hujan disertai petir dan angin kencang diprakirakan terjadi di sebagian wilayah DKI Jakarta pada Sabtu (4/1) siang.
"Waspada hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jaksel, Jaktim, Jakbar, Jakpus pada siang dan sore hari," sebut BMKG melalui laman resminya, Jumat.
Baca juga: Hujan petir diprakirakan landa Jaksel dan Jaktim Jumat malam
Hujan disertai petir dan angin kencang itu diprediksi terjadi di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan, sedangkan di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat hujan akan turun dengan intensitas sedang.
Adapun hujan yang disertai petir dan angin kencang itu hanya akan turun pada siang hari saja, sedangkan pada pagi dan malam hari berawan.
Baca juga: Empat penyebab cuaca ekstrem dan banjir awal tahun
Selanjutnya, untuk wilayah Jakarta Utara akan cerah berawan pada pagi hari dan terjadi turun hujan lokal pada siang harinya, sedangkan di Kepulauan Seribu hujan lokal itu diperkirakan akan terjadi di pagi harinya.
Adapun rata-rata suhu udara di Jakarta pada Jumat berkisar 24-31 derajat Celcius dengan kelembaban udara rata-rata 85-95 persen.
Baca juga: Kepala BNPB: Utamakan keselamatan jiwa saat cuaca ekstrem
"Waspada hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jaksel, Jaktim, Jakbar, Jakpus pada siang dan sore hari," sebut BMKG melalui laman resminya, Jumat.
Baca juga: Hujan petir diprakirakan landa Jaksel dan Jaktim Jumat malam
Hujan disertai petir dan angin kencang itu diprediksi terjadi di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan, sedangkan di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat hujan akan turun dengan intensitas sedang.
Adapun hujan yang disertai petir dan angin kencang itu hanya akan turun pada siang hari saja, sedangkan pada pagi dan malam hari berawan.
Baca juga: Empat penyebab cuaca ekstrem dan banjir awal tahun
Selanjutnya, untuk wilayah Jakarta Utara akan cerah berawan pada pagi hari dan terjadi turun hujan lokal pada siang harinya, sedangkan di Kepulauan Seribu hujan lokal itu diperkirakan akan terjadi di pagi harinya.
Adapun rata-rata suhu udara di Jakarta pada Jumat berkisar 24-31 derajat Celcius dengan kelembaban udara rata-rata 85-95 persen.
Baca juga: Kepala BNPB: Utamakan keselamatan jiwa saat cuaca ekstrem
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2020
Tags: