Jakarta (ANTARA) - Ananda Omesh terkenang penyakit pita suara yang pernah dideritanya saat menerima penghargaan Panasonic Gobel Awards (PGA) 2019, untuk kategori Presenter Pencarian Bakat Terfavorit melalui program The Voice Indonesia di GTV.

Tahun lalu, Omesh memenangkan kategori yang sama. Tak lama setelahnya, dia mendapat vonis dari dokter bahwa pita suaranya rusak dan harus beristirahat total.

"Tahun lalu ketika terakhir saya dapat ini, dua bulan kemudian saya di vonis pita suara saya rusak. Sebulan saya harus berhenti bicara dan tiga bulan saya harus berhenti bekerja," ujar Omesh di PGA 2019, The Tribrata Dharmawangsa, Jakarta, Jumat.

"Saya harus terapi, saya harus memulihkan diri saya. Jadi selain untuk keluarga, tadi saya bilang ini akan menjadi acuan jangan mau kalah, jangan mau menyerah kejar cita-cita," lanjutnya.

Saat ini, pita suara Omesh sudah pulih seperti semula. Suami dari Dian Ayu pun lebih menjaga kesehatan, salah satunya dengan tidak terlalu memaksakan diri dalam bekerja.

"Pantangannya sekarang jam kerja jangan terlalu lelah, makannya jangan gorengan, istirahat yang cukup," jelas Omesh.

Baca juga: Dua tahun berturut-turut, Ruben Onsu dapat piala di PGA

Baca juga: Panasonic Gobel Awards ke 22 masukkan industri kreatif dunia digital

Baca juga: Daftar pemenang Panasonic Gobel Awards 2018