Jakarta (ANTARA) - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengenalkan sepeda motor berdesain klasik, All New XSR 155, yang akan menjadi lawan bagi Kawasaki W175TR di segmen kendaraan bermodel retro Indonesia.

Dalam keterangan tertulisnya, Senin (2/12), Yamaha menyebut bahwa All New XSR 155 mengusung desain "klasik-modern", menggabungkan beberapa ornamen klasik yang dipadukan fitur modern.

Misalnya, tangki model Drip-Shaped, jok single seat klasik, serta lampu depan dan belakang berbentuk bulat namun sudah memakai teknologi LED.
Yamaha XSR 155 (ANTARA/HO/Yamaha Indonesia)


Kendati berdesain retro, Yamaha tetap menyematkan LCD digital pada speedometer bergaya klasik yang dilengkapi Multi Information Display (MID).

XSR 155 memakai mesin Fuel Injection 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan berteknologi VVA sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 14,2 kw/10.000 rpm dan torsi sebesar 14,7 Nm/8.500 rpm.

Pada bagian kaki-kaki, All New XSR 155 mengadopsi suspensi Up Side Down (USD), ban dual purpose ukuran 110/70 di bagian depan dan 140/70 pada belakang.

All New XSR 155 tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Matte Silver Premium dan Matte Black Elegance yang dipasarkan seharga Rp36.265.000 berstatus on the road Jakarta.

Spesifikasi Yamaha XSR 155
DATA SPESIFIKASI ALL NEW XSR 155
DIMENSI (Dimension)
P X L X T (Length x Width x Height) 2007 X 804 X 1080
JARAK SUMBU RODA (Wheelbase) 1330 mm
JARAK TERENDAH KE TANAH (Ground clearance) 170 mm
TINGGI TEMPAT DUDUK (Seat height) 810 mm
BERAT ISI (Curb weight) 134 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN (Fuel tank capacity) 10,4 Liter
MESIN (Engine)
TIPE MESIN (Engine type) Liquid cooled, 4-stroke, SOHC, 4 valves, VVA
DIAMETER X LANGKAH (Bore x stroke) 58,0 x 58,7 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI (Compression Ratio) 11,6 : 1
JUMLAH / POSISI SILINDER Tunggal
VOLUME SILINDER (Cylinder Volume) 155,09 cc
DAYA MAKSIMUM (Maximum power) 14,2 KW / 10000 rpm
TORSI MAKSIMUM (Maximum torque) 14,7 Nm / 8500 rpm
SISTEM STARTER (Starting system) Elektrik
KAPASITAS OLI MESIN (Engine oil quantity) Total = 1,05L : Berkala = 0,85L : Ganti Filter Oli = 0,95L
Sistem Pelumasan (Lubrication system) Basah
SISTEM BAHAN BAKAR (Fuel system) Fuel Injection
TIPE KOPLING (Clutch type) Wet Type Multi-plate ; Assist&Slipper Clutch
TIPE TRANSMISI (Transmission type) Manual
POLA PENGOPERASIAN TRANSMISI 1-N-2-3-4-5-6
RANGKA (Frame)
TIPE RANGKA (Frame type) Deltabox
SUSPENSI DEPAN (Front suspension) Telescopic Fork (Inverted)
SUSPENSI BELAKANG (Rear suspension) Link Monoshock
BAN DEPAN (Front wheel) 110/70-17M/C 54S
BAN BELAKANG (Rear wheel) 140/70-17M/C 66S
REM DEPAN (Front brake) Disc Brake
REM BELAKANG (Rear brake) Disc Brake
KELISTRIKAN (Electrical)
SISTEM PENGAPIAN (Ignition system) TCI/Transistor
TIPE BATTERY (Batttery type) YTZ4V
TIPE BUSI (Spark plug type) MR8E9