Manggar, Babel, (ANTARA) - Negara Malaysia akan membantu Pemerintah Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk menggeliatkan dunia investasi di daerah itu.

"Sejak dibukanya rute penerbangan Belitung-Kuala Lumpur, setidaknya pembuka jalan untuk mendatangkan investor dari Malaysia," kata pengarah Malindo Bussines and Cultural Center (MBCC) Asia, Prof Datok Sri Dr, Alex Ong saat berkunjung ke Negeri Laskar Pelangi itu, Jumat.

Ia menjelaskan, Malindo Bussines and Cultural Center (MBCC) akan menggelar Festival Budaya dan Ekonomi di Kabupaten Belitung Timur pada 23 Maret 2020 mendatang. Festival digelar untuk menampilkan budaya sekaligus untuk mempromosikan peluang investasi di Kabupaten Belitung Timur.

"Festival digelar bertepatan dengan satu tahun peluncuran penerbangan langsung dari Belitung ke Kuala Lumpur sekaligus peringatan hubungan antara Pemkab Belitung Timur dengan MBBC,” ujarnya.

Ia mengatakan, setidaknya ada tiga tujuan yang ingin dicapai dalam Festival Budaya dan Ekonomi tersebut, yakni adanya investor yang masuk, kunjungan wisatawan yang meningkat, serta pertukaran budaya khusus melayu Belitung.

"Jadi kami mengharapkan ada calon investor dari Malaysia yang berminat berinvestasi di Belitung Timur," ujarnya.

Menurut Alex Ong, selama ini yang menjadi kendala bagi investor untuk menanamkan modalnya di Kabupaten Belitung Timur dan Belitung adalah karena tidak adanya penerbangan langsung ke Belitung.

"Waktu itu kita hadir ke Belitung Timur melihat paparan yang dipimpin Bupati, ramai pengusaha yang bertanya dan mengeluh karena tidak adanya pesawat langsung ke Belitung. Sekarang sudah ada pesawat langsung, Insyallah akan ada investasi yang besar dan membuka lapangan pekerjaan,” kata Alex Ong.

Alex berharap Pemkab Belitung Timur dapat segera menyiapkan proposal kepada para investor untuk peluang investasi di kabupaten itu. Investasi yang diminati terutama di bidang pariwisata, kelautan perikanan serta perkebunan.

“Di dalam pemerintah bisa menyiapkan proposal kepada para investor untuk meingkatkan ekonomi yang ada di Belitung Timur ini. Jadi kita serahkan sesuai petunjuk Pak Bupati lah,” ujarnya. ***3***