Wamena (ANTARA) - Pemerintah akan membantu Rp35 juta untuk perbaikan setiap rumah warga yang terkena dampak kerusuhan 23 September 2019.
Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua di Wamena, ibu kota kabupaten Jayawijaya, Rabu, mengatakan bantuan itu untuk memperbaiki rumah yang rusak.
"Ada juga perbaikan 200 unit rumah yang terkena bencana dan mengalami, misalnya kaca-kaca rumah yang dilempari. Itu mendapat Rp35 juta per rumah untuk perbaikan," katanya.
Bupati mengatakan data penerima dana perbaikan rumah sudah dipegang pihak Kementerian PUPR dan Dinas PU Jayawijaya.
"Jadi misalnya rumah yang kena lempar dan kaca-kaca pecah itu mungkin punya hak mendapatkan bantuan," katanya.
Selain bantuan dana, pemerintah juga berencana membangun ulang 200 rumah yang habis dibakar massa anarkis.
"Target untuk perumahan itu ada 200 rumah, yang minggu depan dibangun," katanya.
Jhon Banua mengajak masyarakat Jayawijaya mewujudkan wilayah ini menjadi damai dan aman.*
Baca juga: Papua Terkini - 385 pengungsi wamena ingin kembali ke Wamena
Baca juga: Kapolres Tulungagung berikan bantuan delapan keluarga korban Wamena
Baca juga: Tokoh Papua minta Presiden bangun kembali Wamena pascakerusuhan
Pemerintah bantu Rp35 juta bagi korban kerusuhan Wamena
30 Oktober 2019 17:21 WIB
Satu dari sejumlah satu rumah dan juga kios milik warga yang dibakar saat kerusuhan di Jayawijaya. (ANTARA/Marius Frisson Yewun)
Pewarta: Marius Frisson Yewun
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2019
Tags: