Sutradara "Parasite" dianugerahi teater atas namanya di Texas
11 Oktober 2019 11:02 WIB
Sutradara Bong Joon-ho memenangkan penghargaan Palme d'Or untuk filmnya yang berjudul "Parasite" (Gisaengchung) dalam acara penutupan Festival Film Cannes ke-72 di Cannes, Prancis, Sabtu (25/5/2019). (REUTERS/Stephane Mahe/aww/cfo)
Jakarta (ANTARA) - Sutradara film "Parasite", Bong Joon-ho tidak hanya memenangkan Audience Award di Austin, Texas, pada Fantastic Fest 26 September lalu, ia juga dianugerahi teater sinema atas namanya.
Dilansir dari The Hollywood Reporter pada Jumat, para pejabat di teater Alamo Drafthouse South Lamar, Austin, Texas, mengganti nama bioskop mereka untuk pembuat film asal Korea Selatan itu dengan nama "Bong Joon-ho Cinema".
“Melalui karya klasik modern seperti 'Memories of Murder', 'The Host', 'Mother', dan 'Parasite', sutradara Bong Joon-ho menginspirasi dan menantang kita dengan perpaduan sempurna antara kemanusiaan, ketegangan, humor, dan kreasi,” tulis perwakilan sinema di sebuah plakat emas yang dipasang di sana.
Menanggapi hal tersebut, Bong mengatakan bahwa dirinya merasa terhormat sekaligus memiliki tanggung jawab sebagai pembuat film agar terus berkarya.
"Saya sangat senang dan merasa terhormat melihatnya, tetapi saya juga merasa seperti saya adalah seorang pensiunan direktur lama," kata dia.
"Saya merasa memiliki tanggung jawab untuk terus membuat film yang pantas mendapatkan kehormatan itu," pungkas pembuat film berusia 50 tahun itu.
Dalam pembukaannya di Alamo Drafthouse LA, Austin, Texas, pengunjung juga bisa mendapatkan bir yang dinamai "Bong Joon Hops". Minuman ini terinspirasi dari film "Parasite" yang digambarkan memiliki beraroma, kering dengan sedikit kabut dan banyak rasa.
Sementara itu, film terbaru Bong yaitu "Parasite" akan menjadi wakil Korea Selatan dalam ajang Academy Awards 2020 untuk kategori film fitur internasional terbaik.
Film itu sebelumnya juga telah memenangkan beberapa penghargaan bergengsi seperti Palme d'Or di Festival Film Cannes dan di Festival Film Internasional Busan 2019.
Baca juga: Film Korea Selatan "Parasite" raih Palme d'Or Cannes 2019
Baca juga: Film "Parasite" wakili Korea Selatan di ajang Oscar
Baca juga: Pemenang Cannes "Parasite" disaksikan 5 juta penonton dalam 8 hari
Dilansir dari The Hollywood Reporter pada Jumat, para pejabat di teater Alamo Drafthouse South Lamar, Austin, Texas, mengganti nama bioskop mereka untuk pembuat film asal Korea Selatan itu dengan nama "Bong Joon-ho Cinema".
“Melalui karya klasik modern seperti 'Memories of Murder', 'The Host', 'Mother', dan 'Parasite', sutradara Bong Joon-ho menginspirasi dan menantang kita dengan perpaduan sempurna antara kemanusiaan, ketegangan, humor, dan kreasi,” tulis perwakilan sinema di sebuah plakat emas yang dipasang di sana.
Menanggapi hal tersebut, Bong mengatakan bahwa dirinya merasa terhormat sekaligus memiliki tanggung jawab sebagai pembuat film agar terus berkarya.
"Saya sangat senang dan merasa terhormat melihatnya, tetapi saya juga merasa seperti saya adalah seorang pensiunan direktur lama," kata dia.
"Saya merasa memiliki tanggung jawab untuk terus membuat film yang pantas mendapatkan kehormatan itu," pungkas pembuat film berusia 50 tahun itu.
Dalam pembukaannya di Alamo Drafthouse LA, Austin, Texas, pengunjung juga bisa mendapatkan bir yang dinamai "Bong Joon Hops". Minuman ini terinspirasi dari film "Parasite" yang digambarkan memiliki beraroma, kering dengan sedikit kabut dan banyak rasa.
Sementara itu, film terbaru Bong yaitu "Parasite" akan menjadi wakil Korea Selatan dalam ajang Academy Awards 2020 untuk kategori film fitur internasional terbaik.
Film itu sebelumnya juga telah memenangkan beberapa penghargaan bergengsi seperti Palme d'Or di Festival Film Cannes dan di Festival Film Internasional Busan 2019.
Baca juga: Film Korea Selatan "Parasite" raih Palme d'Or Cannes 2019
Baca juga: Film "Parasite" wakili Korea Selatan di ajang Oscar
Baca juga: Pemenang Cannes "Parasite" disaksikan 5 juta penonton dalam 8 hari
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019
Tags: