Batam (ANTARA) - Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Batam yang baru dilantik, Muhammad Rudi akan mengumpulkan seluruh pengusaha untuk mendengarkan aspirasi mereka demi perbaikan ekonomi kawasan setempat.
"Kami undang semua pengusaha se-Kota Batam. BP sudah saya perintahkan kumpulkan semua pengusaha," kata Kepala BP Kawasan Batam di Batam, Selasa.
Rencananya, serah terima jabatan antara Kepala BP yang lama dan yang baru akan digelar Rabu (2/10). Dan agenda pertama setelah serah terima jabatan adalah pertemuan dengan pengusaha, yaitu Kamis (3/10).
Pria yang juga menjabat Wali Kota Batam itu mengatakan, awalnya hanya mengundang 50 pengusaha. Namun, akhirnya, seluruh pengusaha ingin datang, yang jumlahnya mencapai sekitar 500 orang.
"Semua akan datang langsung, tidak ada yang diwakili, mereka akan sampaikan aspirasi," kata dia.
Baca juga: Presiden beri tenggat waktu Kepala BP selesaikan 2 KEK Batam
Ia mengatakan membuka dialog terbuka pada pertemuan yang dimulai pukul 9.00 WIB, hingga selesai. Ia tidak membatasi waktu pertemuan, semua tergantung isi pembicaraan di dalam.
Rudi menyampaikan, akan menggunakan seluruh organnya untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi pengusaha.
"Akan saya bagi permasalahannya. Saya punya wakil dan 4 deputi, sehingga masalah selesai," kata dia.
Bila pun ada kendala regulasi yang terkait dengan Kementerian, juga akan diselesaikan dengan cepat. "Sehingga KEK Batam bisa berjalan, tidak dibatasi regulasi," kata dia.
Baca juga: BP Batam rancang KEK rumah sakit
Kepala BP Batam akan kumpulkan seluruh pengusaha
1 Oktober 2019 14:06 WIB
Kepala BP Kawasan Batam Muhammad Rudi (naim)
Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019
Tags: