Semarang (ANTARA) - PSIS Semarang memenangi kompetisi dengan sesama klub Liga 1 dalam upayanya menghadirkan penyerang asal Brasil, Bruno Silva.

"Jujur, penawaran yang kami ajukan jauh di bawah klub-klub lain yang juga memiliki minat terhadap Bruno," kata Direktur Utama PSIS Semarang A.S.Sukawijaya di Semarang, Senin.

Bahkan, kata dia, penawaran yang diajukan PSIS hanya setengah dari penawaran yang diajukan klub-klub pesaing lainnya.

Ia menyebut ada dua klub asal Pulau Kalimantan yang juga mengajukan penawaran terhadap Bruno.

Meski demikian, kata dia, Bruno tetap memilih PSIS sebagai klub untuk berlabuh.

Baca juga: PSIS Semarang kembali kontrak Bruno Silva

Baca juga: PSIS kenalkan Bruno Silva di Balai Kota Semarang


Ia mengungkapkan Bruno akan dikontrak untuk durasi 1,5 tahun.

Ia menegaskan Bruno Silva yang direkrut untuk memperkuat lini serang PSIS akan diduetkan dengan Claudir Marini.

"Rekrutmen ini murni 100 persen alasan teknis, karena butuh penyerang," katanya.
Pesepak bola klub PSIS Semarang, Bruno Silva (kanan), berusaha menendang bola dengan kawalan pesepak bola Persib Bandung Henhen Herdiana (tengah) dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Moch. Soebroto, Kota Magelang, Minggu (18/11). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra) (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/)


Sementara itu Bruno Silva berharap dukungan penuh dari suporter.

Ia juga mengakui banyak tawaran dari sejumlah klub Liga 1.

Namun, Bruno menegaskan hanya akan kembali ke PSIS Semarang jika merumput di Indonesia.

Baca juga: Bambang Nurdiansyah apresiasi timnya meski dikalahkan Persija

Baca juga: PSIS Semarang coret Shohei Matsunaga