Jakarta (ANTARA) - Sebuah gol larut diciptakan oleh Duvan Zapata untuk memastikan kemenangan Atalanta atas tuan rumah Genoa dengan skor 2-1 dalam laga pekan ketiga Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Minggu.

Zapata mencetak golnya pada menit kelima masa injury time lewat tembakan kaki kanan yang melesakkan bola ke sudut kiri atas gawang, menyelesaikan umpan kiriman Marten de Roon, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Baca juga: Atalanta cetak sejarah lolos ke Liga Champions

Gol itu hanya berjarak empat menit dari keberhasilan Genoa menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti Domenico Criscito menyusul pelanggaran Berat Djimsiti terhadap Christian Kouame di dalam area terlarang.

Atalanta sebelumnya telah membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-64 melalui Luis Muriel yang mengkonversi dari titik putih setelah Duvan Zapata dijatuhkan oleh Cristian Zapata di dalam kotak penalti Genoa.

Hasil itu untuk sementara mengangkat posisi Atalanta naik ke urutan kelima klasemen dengan koleksi enam poin melompati Genoa (4) yang kini berada di peringkat ke-10.

Lebih dari perbaikan posisi di klasemen, bagi tim besutan Gian Piero Gasperini kemenangan atas Genoa juga jadi modal penting untuk meningkatkan kondisi moral mereka menjelang melakoni debut di fase grup Liga Champions tengah pekan nanti.

Baca juga: City beruntung masuk grup lunak Liga Champions

Susunan pemain:

Genoa (3-5-2): Ionut Radu; Cristian Romero, Cristian Zapata, Domenico Criscito; Paolo Ghilglione (Peter Ankersen), Lukas Lerager, Ivan Radovanovic (Riccardo Saponara), Lasse Schoene, Antonio Barreca (Goran Pandev); Christian Kouame, Andrea Pinamonti
Pelatih: Aurelio Andreazzoli

Atalanta (3-4-2-1): Pierluigi Gollini; Rafael Toloi, Berat Djimsiti, Andrea Masiello; Hans Hateboer, Mario Pasalic (Marten de Roon), Remo Freuler, Robin Gosens; Josip Ilicic (Luis Muriel), Alejandro Gomez; Duvan Zapata
Pelatih: Gian Piero Gasperini

Baca juga: Inter rebut posisi puncak usai tundukkan 10 pemain Udinese ​​​​​​​
Baca juga:
Dries Mertens menangkan Napoli atas Sampdoria

Baca juga: Juventus ditahan imbang Fiorentina tanpa gol